Berikut ini adalah pertanyaan dari wenitakoy pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
PT Solusi Prima Gemilang
Jl. Surabaya Nomor 15, Jakarta
Telp (021) 4467984, fax (021) 4437658
email: [email protected]
* Surat Dinas
Nomor: A.092/HRD/PTSPG/XI/2021
Yang bertanda tangan di bawah ini adalah Direktur Utama PT Solusi Prima Gemilang, memberi penugasan dinas kepada:
Nama : Siti Khadijah
Jabatan : Staf Pemasaran
NIP : 875931
Alamat : Jl. Pejaten Barat Nomor 175, Jakarta Selatan
Untuk menyusun laporan berkaitan dengan kondisi keuangan kantor cabang di Kota Bandung. Selanjutnya, laporan keuangan yang sudah selesai dapat diserahkan kepada direktur utama kantor pusat PT Solusi Prima Gemilang.
Demikian surat dinas ini dibuat dan semoga saudara bisa menjalankan tanggung jawab dengan baik. Atas perhatian dan kerja samanya, kami sampaikan terima kasih.
Jakarta, 20 Juni 2021
Direktur Utama PT Solusi Prima Gemilang
Adam Firdaus
* Surat Pribadi
Magelang, 5 November 2022
Kepada Nenekku tercinta Salam hormat
Halo Nenek! Rasanya canggung juga berkirim surat begini. Sehari-hari aku sibuk dengan rutinitas sampai tak sempat mengunjungi nenek setiap minggu dan ngobrol panjang. Kata-kata yang malu untuk kuucapkan langsung, biarlah kuungkapkan dalam surat ini.
Bagaimana kabar nenek? Di usia nenek sekarang, nenek masih saja bangun pagi, masak, dan bekerja di pekarangan. Maaf aku tidak banyak membantu selain berdoa agar nenek sehat selalu.
Terima kasih nenek sudah menyayangi dan merawatku, sejak aku masih kecil sampai sekarang. Entah bagaimana, semakin besar aku semakin malu-malu sama nenek. Padahal rasa sayangku tetap sama. Aku tahu kadang prilakuku yang cuek bikin nenek merasa kesepian. Namun bukan berarti aku tidak sayang.
Jangan sampai nenek melewati masa tua dengan kesepian dan merasa ditinggalkan. Kalau rasa itu tiba-tiba datang, beri tahu aku. Akan kuusir rasa itu, seperti nenek mengusir nyamuk tiap aku tidur. Bagaimanapun juga, aku tetaplah cucu kesayangmu.
Salam sayang,
dari cucumu yang malu-malu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh carisapati dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 03 Jul 22