Sebutkan tiga nama benda yang didalamnya terdapat huruf vokal u

Berikut ini adalah pertanyaan dari selviatys8017 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan tiga
nama benda yang didalamnya terdapat huruf vokal u dan a

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Tiga nama benda yang didalmnya terdapat huruf vokal udana:

  1. Lampu
  2. Baju
  3. Kasur

Pembahasan

Kata benda merupakan kelas kata yang menyatakan atau merujuk kepada sesuatu yang dapat dibendakan, baik itu abstrak maupun konkret. Kata benda bisa nama orang, tempat, hewan, tumbuhan, dan semua hal yang dapat dibendakan. Pada umumnya, kata benda dapat berfungsi sebagai subjek atau objek daru klausa maupun kalimat.

Kata benda berdasarkan wujudnya dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:

  1. Kata benda abstrak, merupakan jenis kata benda yang tidak dapat ditangkap atau dirasakan dengan pancaindera manusia. Contoh kata benda abstrak misalnya kepandaian, kesehatan, ide, kebaikan, dan sebagainya.
  2. Kata benda konkret, merupakan jenis kata benda yang dapat ditangkap atau dirasakan oleh pancaindera manusia. Contoh kata benda konkret misalnya batu, rumah, pohon, gunung, dan sebagainya.

Kata benda berdasarkan perwakilannya dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:

  1. Kata benda umum, merupakan jenis kata benda yang menunjukkan atau menyatakan jenis umum atau konsep suatu benda maupun bentuk benda. Lebih sederhananya, kata benda jenis ini menunjukkan benda atau bentuk benda yang umum serta mengacu pada nama diri atau seseorang. Contohnya seperti pelajar, karyawan, masyarakat, bangsa, dan sebagainya.
  2. Kata benda khusus, merupakan jenis kata benda yang menunjukkan benda maupun bentuk benda secara khusus atau lebih spesifik. Misalnya nama kota seperti Kota Surabaya, Kota Bandung, Kota Jakarta, dan sebagainya, atau nama tumbuhan seperti Pohon Jati, Pohon Mangga, Pohon Durian, Pohon Cemara, dan sebagainya.

Kata benda berdasarkan bentuknya dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:

  1. Kata benda dasar, merupakan jenis kata benda yang menunjukkan benda, baik itu benda abstrak maupun benda konkret tanpa disertai dengan imbuhan. Contohnya seperti batu, gelas, meja, lemari, dan sebagainya.
  2. Kata benda turunan, merupakan jenis kata benda yang menunjukkan benda yang disertai dengan imbuhan, baik itu awalan, akhiran, sisipan, maupun awalan-akhiran. Contohnya seperti masakan, pemanah, pegunungan, perbukitan, dan sebagainya.

Pelajari Lebih Lanjut

Detail Jawaban

Mapel: Bahasa Indonesia

Kelas: 7

Bab: Kelas Kata - Kata Benda

Kode kategorisasi: 7.1.1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh FajarKim dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 30 Nov 22