Berikut ini adalah pertanyaan dari sucipitrah66 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Kenakalan Remaja
Kenakalan remaja adalah tingkah laku yang melewati batas toleransi orang lain atau lingkungan sekitar. Selain itu, juga berpotensi melanggar norma dan hukum yang berlaku.
Secara umum, terdapat beberapa bentuk dari kenakalan remaja. Namun, pada uraian berikut hanya digolongkan menjadi tiga jenis, di antaranya:
1. Kenakalan biasa
Kenakalan biasa merupakan tingkah laku negatif yang sangat umum dilakukan para remaja. Misalnya, berkelahi, bolos sekolah, dan keluar rumah tanpa pamit.
Cara mengatasinya dengan memberinya teguran secara langsung hingga anak tersebut menyadari kesalahannya. Namun, jika terulang orang tua dapat memberikan sanksi atau hukuman tertentu.
2. Kenakalan yang berpotensi pada pelanggaran dan kejahatan
Kenakalan jenis ini sudah melanggar aturan hukum dan berpotensi merugikan orang lain. Misalnya. Mencuri, balap liar, pemerasan, serta penipuan.
Bagi para korban dari kenakalan ini dapat memberikan reaksi yang bermacam-macam. Mulai dari marah, memberikan teguran keras, hingga membuat laporan polisi.
3. Kenakalan khusus
Kenakalan khusus adalah kenakalan tingkat tinggi dengan resiko tuntutan denda serta kurungan penjara. Misalnya, pembunuhan, penyalahgunaan narkoba, aborsi, dan pemerkosaan.
Dengan demikian, untuk membuat contoh teks diskusi tema kenakalan remaja akan menggunakan topik-topik diatas.
Pergaulan Bebas
Pergaulan bebas adalah adalah sistem pertemanan yang tidak terkontrol atau cenderung melanggar aturan yang berlaku. Perilaku ini dapat terjadi pada berbagai kalangan, baik remaja maupun dewasa.
Penyebab terjadinya pergaulan bebas dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor. Misalnya, rendahnya tingkat pendidikan, ekonomi, keluarga tidak harmonis, penyalahgunaan internet, dan lain-lain.
Sebelum membuat contoh teks diskusi tentang kenakalan remaja dan pergaulan bebas beserta strukturnya, kamu harus mengenali ciri-cirinya sebagai berikut.
Menghamburkan uang untuk hal-hal yang tidak penting demi mendapatkan kepuasan semata
Melakukan seks bebas
Merokok dan minum-minuman beralkohol
Menggunakan narkoba dan obat-obatan terlarang
Membangkan atas perintah orang tua maupun orang-orang di sekitarnya
Tidak bertanggung jawab terhadap tugas yang telah diberikan
Mencuri
Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi terhadap hal-hal yang bersifat negatif
Melakukan penipuan demi mendapatkan uang
Mengalami tekanan emosi maupun gangguan mental
Perilaku lainnya yang merugikan masyarakat
Jadi, pergaulan bebas merupakan dampak dari kenakalan remaja yang tidak segera diatasi. Oleh karena itu, para orang tua harus lebih ekstra menjaga anak-anaknya terlebih pada masa remaja.
Contoh Teks Diskusi Tentang Kenakalan Remaja dan Pergaulan Bebas
Setelah memahami tentang kenakalan remaja dan pergaulan bebas, selanjutnya kamu akan melihat beberapa contoh teks diskusi singkat tentang tema tersebut.
1. Pengaruh Orang Tua
Contoh teks diskusi tentang kenakalan remaja yang pertama adalah tentang peran orang tua. Adapun struktur lengkapnya adalah sebagai berikut.
Isu
Pergaulan remaja sangat sekarang menjadi lebih mudah dengan adanya akses teknologi. Hal inilah yang menjadi salah satu faktor munculnya perilaku yang menyimpang.
Banyak orang tua yang telah melarang anaknya untuk keluar di malam hari demi menghindari hal-hal yang negatif. Namun, ada juga yang membebaskan mereka untuk tetap beraktivitas.
Argumen pro
Pergaulan remaja tidak selamanya buruk, namun ada juga memiliki sisi baik. Misalnya, lebih mudah mendapatkan teman baru, hubungan pertemanan lebih dekat, dan sosialisasi lebih lancar.
Para orang tua dapat memberikan akses kepada anaknya untuk keluar malam dengan tujuan yang jelas serta batasan waktu tertentu.
Hal ini disebabkan karena beberapa hal atau kegiatan memang bisa dilakukan pada malam hari. Misalnya, mengerjakan tugas, makan malam bersama, maupun nonton bioskop.
Argumen kontra
Meskipun memiliki sisi positif, nyatanya pergaulan bebas lebih banyak mendatangkan hal negatif. Misalnya, merokok, narkoba dan obat-obatan terlarang, seks bebas, mencuri, dan menipu.
Semua hal tersebut dapat merugikan anak itu sendiri, orang tua, maupun masyarakat yang berada di lingkungan sekitar. Tidak hanya itu, sang anak bisa mendapatkan sanksi, denda, hingga penjara.
Kesimpulan
Peran orang tua dalam mencegah sekaligus mengatasi pergaulan bebas sangatlah penting. Umumnya mereka terjerumus karena kurang mendapatkan perhatian di rumah.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh AsaMitaka dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 11 May 23