Meskipun bukan termasuk minuman kesehatan kesehatan,kopi memiliki efek yang baik

Berikut ini adalah pertanyaan dari lely9352 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Meskipun bukan termasuk minuman kesehatan kesehatan,kopi memiliki efek yang baik untuk gigi.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Banyak yang menyangka bahwa kafein pada kopi akan merusak gigi karena memberikan warna kuning pada gigi peminum kopi. Tapi ternyata beberapa penelitian dunia menemukan fakta bahwa kopi justru baik untuk kesehatan gigi manusia.

Penjelasan:

  • penelitian yang dilakukan oleh para ilmuan di Universitas Federal Rio de Janeiro Brazil yang kami sunting dari dailymail.uk, mengatakan bahwa zat di dalam kopi mampu mencegah kerusakan pada gigi. Plak pada gigi ternyata mampu dihancurkan oleh kopi. Mereka menggunakan sampel ekstrak gigi susu pada bayi dan balita dan mengektrak kopi. Plak pada gigi susu tersebut mampu dihancurkan oleh ekstrak kopi tersebut. Hal ini memberi jawaban bahwa kopi mampu melebur plak yang menempel pada gigi.
  • penelitian lainnya yang dilakukan ilmuan dari Universitas Boston menemukan hasil bahwa zat pada kopi mampu mencegah peminumnya dari penyakit bernama periodontal. Periodontal adalah penyakit peradangan gusi dan tulang rahang. Para ilmuan ini melakukan survei terhadap 1000 lelaki dewasa berusia 30 tahun dan menemukan bahwa laki-laki yang rutin meminum secangkir kopi atau lebih setiap hari terbukti lebih sedikit mengalami gangguan pada gigi (seperti periodontal) daripada mereka yang tidak minum kopi.

Kopi ternyata juga memiliki kandungan trigoneline yang ternyata mampu melindungi gigi agar tak mudah berlubang yang diakibatkan bakteri yang sering menjangkit gigi. Biasanya mereka yang meminum kopi hitam tanpa gula tidak memiliki gigi berlubang. Atau kalaupun berlubang biasanya tidak sampai besar dan menjadi penyakit gigi yang meresahkan.

Sejauh ini kopi hanya berdampak memberikan warna kekuningan pada gigi tapi itu dapat dicegah dengan berkumur rutin setelah minum kopi. Dan juga menyikat gigi dua kali sehari. Tapi dikatakan lagi bahwa kopi bukanlah satu-satunya minuman yang memberi plak pada gigi kita. Minuman berwarna dan manis seperti soda dan lain-lain berpengaruh pada warna gigi kita.

sumber :

Artikel disunting dari dailymail.uk dan situs lainnya.

https://ottencoffee.co.id

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Asya0412 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 05 Feb 23