Berikut ini adalah pertanyaan dari matakau098 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Mala: Kalian tahu tidak kenapa Dika tidak masuk sekolah selama tiga hari? Apa dia sakit?
Haris: Terakhir saya melihat Dika kemarin sore duduk termenung di teras rumahnya ketika saya hendak ke warung dekat rumahnya. Saya sempat bertanya kenapa dia merenung dan tidak masuk sekolah. Dia hanya menjawab tidak apa-apa dan beralasan jika akhir-akhir ini dia selalu kesiangan.
Dian: Hmm, tidak mungkin Dika kesiangan terus menerus, dia kan anak rajin selalu bangun sebelum azan subuh. Jangan-jangan Dika sedang ada masalah tetapi dia tidak ingin menceritakan pada kita?
Winda: Ohiya, saya ingat, tiga hari yang lalu sepulang sekolah, ibuku bercerita kalau dia melihat Dika di pasar sedang membantu ibunya berjualan. Bukankah hari itu di mana hari pertama Dika tidak masuk sekolah?
Ari: Sebaiknya, sepulang sekolah nanti kita mengunjunginya untuk mengetahui apa yang terjadi pada Dika. Winda, Haris, Mala, dan Dian setuju dengan usulan Ari. Sore harinya mereka berkumpul dan berangkat bersama menuju rumah Dika. Di sana mereka menemukan Dika sedang merapikan barang dagangan ibunya.
Dika: Teman-teman ada apa ya? Kenapa kalian mendadak kemari? Mari duduk dahulu.
Dian: Kami hanya ingin memastikan alasan kenapa kamu tidak masuk sekolah selama tiga hari berturut-turut karena kami semua tahu bahwa kamu sahabat kami yang paling rajin dan kami curiga kalau kamu sedang ada masalah.
Ari: Sebaiknya kamu menceritakan kepada kami apa masalahmu sebenarnya, Dik.
Dika: Maaf sebelumnya teman-teman, saya tidak ingin menceritakan karena malu dan tidak ingin menyusahkan kalian. Saya bekerja membantu Ibu untuk meringankan biaya sekolah. Saya terancam tidak bisa membayar uang SPP dan saya kasihan melihat Ibu bekerja sendiri.
Mala: Kalau begitu besok sore kami akan membantu berkeliling menjualkan sebagian daganganmu. Bagaimana teman-teman?
Haris: Saya setuju!
Winda: Ibuku sering membeli dagangan Ibumu karena ikan dan sayurnya selalu segar. Jajanan pasarnya juga lezat. Nanti saya tanyakan pada Ibu untuk menawarkan jajanan ibumu kepada teman-teman arisannya.
Dika: Terima kasih ya, Sahabatku, kalian memang sahabat sejatiku.
Pertanyaan!
1. Tuliskanlah tema yang tepat untuk teks drama di atas!
2. Siapa saja nama-nama tokoh yang terdapat dari teks drama di atas!
3. Tuliskan permasalahan yang di hadapi oleh tokoh pada teks drama di atas!
4. Tuliskan unsur latar pada teks drama di atas!
5. Tuliskan pesan yang disampaikan dari teks drama di atas!
TOLONG BANTU YA KAKAK KAKAK
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
1. Persahabatan remaja
2. Dika, Haris, Ari, Dian, Mala, Winda.
3. Tokoh Dika kekurangan biaya sekolah berakibat Ia membantu Ibunya jualan karena merasa tidak tega.
4. > Latar tempat: Sekolah dan Rumah Dika.
> Latar waktu: siang dan sore hari.
> Latar suasana: kebingungan dan sedih.
5. Dalam berteman kita harus seperti pepatah,"jika satu mati, maka mati semua".
Penjelasan:
1. Tema adalah hal yang mendasari cerita.
2. Tokoh adalah orang(subjek) yang terlibat dalam cerita.
3. Permasalahan cerita adalah hal yang menghambat tokoh.
4. Latar dibagi jadi 3: latar tempat, latar waktu, latar suasana.
5. Pesan cerita adalah nasihat yang terkandung dalam cerita.
#cek jawaban and good job.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh yudhatriachmad03 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 04 Aug 22