Benua adalah daratan yang luas sehingga bagian tengah

Berikut ini adalah pertanyaan dari auliaarkamn pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Benua adalah daratan yang luas sehingga bagian tengah benua tersebut tidak mendapat pengaruh angin laut sama sekali. Benua di kutub selatan bumi adalah Antartika. Sementara itu, benua di kutub utara bumi adalah Arktika.Wilayah Antartika, sebagian besar tertutup es yang mengandung air tawar. Benua Antartika memiliki iklim dingin hingga kutub. Kandungan sumber daya alam Antartika antara lain emas, perak, besi, minyak bumi, gas alam, dan batu bara. Di Antartika, tidak ada penduduk yang tinggal dan bermukim untuk jangka waktu lama.
Wilayah Arktika senantiasa tertutup salju dan memiliki iklim dingin. Daerah Arktika memiliki sumber daya alam di antaranya minyak bumi, gas, mineral, perikana timah hitam, seng, dan perak. Kelompok penduduk yang tinggal di Arktika adalah suku Inuit yang sering disebut suku Eskimo.
Bumi memiliki dua benua yang ada di kutub selatan dan utara, yaitu Benu Antartika dan Arktika. Kedua bedua tersebut juga memiliki kondisi keadaan alam yang banyak berbeda. Kedua benua tersebut memiliki berbagai macam sumber daya alam yang dapat dikembangkan dan dimanfaatkan oleh manusia.

Informasi yang sesuai dengan teks laporan hasil observasi tersebut adalah.…..
A. Benua yang berada di kutub selatan bumi adalah Arktika.
B. Benua yang berada di kutub utara bumi adalah Antartika.
C. Wilayah Arktika senantiasa tertutup salju dan beriklim dingin.
D. Penduduk yang tinggal di Antartika adalah suku Eskimo.​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

C. Wilayah Arktika senantiasa tertutup salju dan beriklim dingin.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh putrasugiarto84 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 05 Aug 23