Kalimat yang menyatakan seolah bisa di lihat adalah.

Berikut ini adalah pertanyaan dari febita5606 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Kalimat yang menyatakan seolah bisa di lihat adalah.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Citraan (imaji) adalah kata atau susunan kata-kata yang dapat mengungkapkan gambaran angan (pengalaman sensoris), seperti penglihatan, pendengaran, perabaan, perasaan. Citraan merupakan sarana yang digunakan dalam puisi untuk memberi gambaran yang jelas. Citraan dapat menimbulkan suasana yang khusus dan membuat perasaan dan pikiran penyair yang diekspresikan dalam puisi itu lebih hidup. Macam-macam citraan, antara lain citraan penglihatan, pendengaran, perabaan, penciuman, perasaan.

(1) Pemandangan Pantai Parangtritis sangat memesona

Kalimat ini termasuk citraan penglihatan karena terdapat kata "pemandangan" dan "memesona", sehingga pembaca dapat seolah-olah melihat pemandangan tersebut.

(2) Semburat warna merah keemasan di langit.

Kalimat ini termasuk citraan penglihatan karena terdapat kata "warna merah keemasan", sehingga pembaca dapat seolah-olah melihat warna di langit tersebut.

(3) Rasa hangat berbaur dengan lembutnya angin sore.

Kalimat ini termasuk citraan perabaan karena terdapat kata "hangat" dan "lembut", sehingga pembaca seolah-olah merasakan hembusan angin yang lembut dan hangat.

(4) Pantai bersih dengan buih-buih putih bergradasi abu-abu dan kombinasi hijau sungguh elok.

Kalimat ini termasuk citraan penglihatan karena terdapat kata "putih bergradasi abu-abu" dan "hijau", sehingga pembaca seolah-olah melihat pantai yang bersih.

Extra:

Semangat belajarnya!

Jangan lupa jadikan jawaban terbaik ya!

Terimakasih

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh RESORITY dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 05 Jan 23