5 contoh kalimat yang menggunakan kata ganti

Berikut ini adalah pertanyaan dari dayugayatri1 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

5 contoh kalimat yang menggunakan kata ganti

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Contoh kalimat menggunakan kata ganti :

  • "Saya sedang tidak ingin melakukan apapun"

  • "Apakah kamu bertanggung jawab atas apa yang kamu perbuat?"

  • "Ini adalah hari terbaik dari hari lainnya"

  • "Aku tidak boleh putus asa jika aku gagal masuk sekolah impianku"

  • "Siapa yang mengganggu kamu saat jam pelajaran dimulai?"

Pembahasan

Kata ganti adakah kata yang digunakan untuk menggantikan orang atau benda. Kata ganti dibedakan menjadi tiga, yaitu kata ganti orang, kata ganti petunjuk, dan kata ganti penanya.

Kata Ganti Orang

Kata ganti ini terbagi menjadi tiga bagian, yaitu kata ganti orang pertama, orang kedua, dan orang ketiga.

1. Kata Ganti Orang Pertama

  • Kata ganti orang pertama tunggal : saya, aku, ku, hamba, beta

Contoh : "Aku sedang dalam perjalanan"

  • Kata ganti orang pertama jamak : kita dan kami

Contoh : "Kami akan selalu siap jika kamu membutuhkan pertolongan"

Kata Ganti Orang Kedua

  • Kata ganti orang kedua tunggal : anda, engkau, kamu, dikau

Contoh : "Kamu harus semangat belajar agar mendapatkan nilai terbaik"

  • Kata ganti orang kedua jamak : Kalian

Contoh : "Apakah kalian sudah pernah mendapatkan hadiah?"

Kata Ganti Orang Ketiga

  • Kata ganti orang ketiga tunggal : dia, ia, beliau, -nya

Contoh : "Dia telah menipuku!"

  • Kata ganti orang ketiga jamak : mereka

Contoh : "Mereka adalah adik sepupuku"

Kata Ganti Petunjuk

  • Kata ganti petunjuk umum : itudanini

Contoh : "Jangan mengambil barang orang lain, itu sama saja mencuri"

  • Kata ganti petunjuk tempat : disini, di sana, ke sana, ke sini

Contoh : "Kamu jangan ke sana, suasana di sana sedang tidak stabil"

  • Kata ganti petunjuk ihwal : begitu dan begini

Kata Ganti Penanya

  • Kata ganti penanya orang : siapa dan apa

Contoh : "Siapa yang menyembunyikan kamera itu?"

  • Kata ganti penanya waktu : kapan

Contoh : "Kapan kamu pergi meninggalkan ku?"

  • Kata ganti penanya tempat : ke mana, dimana, dari mana, mana

Contoh : "Ke mana kamu akan pergi?"

____________________________

Pelajari Lebih Lanjut

Contoh Soal Lainnya Mengenai Cerpen :

DETAIL JAWABAN

Kelas : 9

Mapel : B.Indonesia

Bab : 3 - Teks Cerita Pendek

Kode : 9.1.3

Kata Kunci : Ciri-ciri Cerpen, Cerita Pendek, Unsur-unsur Cerpen

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh andreakhmadi4 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 02 Dec 15