Berikut ini adalah pertanyaan dari alifgt5506 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Bagian alur yang ditandai dengan pertentangan antartokoh disebut konflik. Dalam konflik ini, muncul suatu perselisihan yang dapat mengganggu hubungan antar tokohnya.
Pembahasan
Alur merupakan rangkaian kronologi atau peristiwa dalam bacaan yang tersusun secara kronologis. Terdapat tiga macam alur berdasarkan waktu rangkaian peristiwanya, yaitu alur maju, alur campuran, dan alur mundur.
Tahapan-tahapan Alur
1. Pengenalan Cerita
Dalam pengenalan cerita, terdapat pengenalan tokoh-tokoh dan wataknya, latar, dan lainnya. Konflik belum muncul pada bagian ini.
2. Pemunculan Konflik
Selanjutnya muncullah konflik, yaitu permasalahan yang di alami tokoh-tokoh nya. Dengan konflik, cerita menjadi lebih menarik dan pembaca akan mengenal lebih lanjut alur dari bacaan.
3. Komplikasi
Komplikasi merupakan pengembangan konflik, atau peningkatan konflik. Dalam bagian ini, akan terjadi konflik pendukung untuk menguatkan konflik utama pada alur.
4. Klimaks
Pada klimaks, konflik pada bacaan mencapai puncaknya.
5. Resolusi
Pada resolusi, muncul pemecahan masalah yang menunjukan jalan keluar dari konflik yang ada. Perwatakan asli dari setiap tokoh terungkap, dan teka-teki dari bacaan akan terungkap pada bagian ini.
10. Akhir
Tahap ini adalah bagian akhir cerita. Dengan munculnya tahap ini, maka semua konflik telah terpecahkan dan bacaan selesai.
Pelajari Lebih Lanjut
Materi tentang macam-macam alur dan contoh novelnya pada yomemimo.com/tugas/2300892
#SolusiBrainlyCommunity
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh UlyaaTfh dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 01 Aug 23