1.Apa yang dimaksud dengan reklame?2.Sebutkan ciri-ciri reklame!3.Jelaskan fungsi dari reklame!4.Sebutkan

Berikut ini adalah pertanyaan dari raffi2392 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1.Apa yang dimaksud dengan reklame?2.Sebutkan ciri-ciri reklame!
3.Jelaskan fungsi dari reklame!
4.Sebutkan jenis-jenis reklame!
5.Bila kamu ingin orang lain untuk menyelamatkan bumi pemanasan global, Reklame apa yang kamu gunakan?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

  1. Reklame adalah media/ alat yang digunakan memberikan informasi kepada orang banyak.

Penjelasan:

2. Ciri-ciri reklame adalah:

  • Gambar atau tulisan yang singkat, mudah dimengerti, dan menarik perhatian orang banyak
  • Kalimat yang digunakan bersifat mengajak dan membangkitkan minat masyarakat
  • Disampaikan secara berulang-ulang sehingga lebih banyak masyarakat yang mengetahui pesan yang ingin disampaikan
  • Tempat pemasangan reklame mengikuti aturan yang berlaku, tidak mengganggu kenyamanan dan ketertiban orang banyak

3. Fungsi dari reklame adalah:

  1. Tujuan komersial
  • Memperkenalkan dan mempromosikan barang/ jasa yang baru beredar
  • Menarik perhatian orang banyak untuk membeli suatu barang/ jasa

    2. Tujuan non komersial

  • Tidak mempromosikan barang atau jasa tertentu
  • Mensosialisasikan peraturan/ kebijakan baru
  • Memberitahu informasi penting yang perlu diketahui masyarakat

4. Jenis-jenis reklame:

  • Reklame audio visual → menggunakan layar besar dengan gambar dan tulisan yang dapat berubah-ubah (contoh: megatron, iklan di televisi dan media sosial).
  • Reklame papan → terbuat dari papan kayu atau bahan lain yang digantung/ ditempel di tempat yang ramai (contoh: spanduk, baliho, billboard).
  • Reklame stiker → berbentuk selebaran kertas yang ditempelkan/ dipasang dengan ketentuan tertentu di tempat umum (contoh: poster, majalah dinding)

5. Reklame yang cocok untuk digunakan untuk menarik perhatian masyarakat untuk memelihara bumi sehingga mengurangi pemanasan global yaitu:

  • Tujuan: Reklame non komersial.
  • Jenis reklame: reklame audio visual (agar lebih menarik dan mudah diingat oleh masyarakat, dapat dipasang di TV atau sosial media).
  • Menggunakan gambar dan kalimat yang bersifat mengajak untuk menanam pohon, menghemat penggunaan listrik, mendaur ulang sampah plastik dan kertas, dll.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang iklan layanan masyarakat yomemimo.com/tugas/34114643

Materi tentang unsur, tujuan, dan jenis iklan yomemimo.com/tugas/22965698

----------------------------------------------------------

Detail jawaban

Kelas: IX (SMP 3)

Mapel: Bahasa Indonesia

Bab: Iklan

Kode: 9.1.6

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh martellamonalisa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 31 Dec 20