Roni sedang melakukan ibadah haji. Suatu ketika, dikarenakan terpisah dari

Berikut ini adalah pertanyaan dari islaminazwa71 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Roni sedang melakukan ibadah haji. Suatu ketika, dikarenakan terpisah dari rombongan dan tersesat, akibatnya Roni melewatkan melaksanakan ibadah melontar Jumroh Aqabah. Berdasarkan permasalahan tersebut, yang harus dilakukan Roni adalah…​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Dam atau fidyah harus dibayarkan oleh peserta ibadah haji ketika terdapat wajib dalam haji yang tidak terlaksanakan.

Pembahasan:

Dalam ibadah haji terdapat 5 rukun haji dan 6 wajib haji, 5 rukun haji diantaranya adalah ihram, wukuf, tawaf, sa'i, dan tahalul. Sedangkan yang termasuk pada wajib haji adalah mabit, melempar jumrah, ihram dari miqat, dan tawaf wada. Ketika rukun haji tidak terlaksana maka ibadah haji dianggap tidak sah, namun bila yang tidak terlaksanakan adalah wajib haji maka yang harus dilakukan adalah membayar dam atau fidyah sehingga ibadah hajinya sah.

Dam secara harfiah berarti "darah" yang dialikan dengan cara menyembelih hewan ternak, adapun dalam kamus besar bahasa indonesia, dam didefinisikan sebagai denda yang dibayarkan karena melanggar ketentuan yang berkenaan dengan ibadah haji atau umrah. Dam dapat dibayarkan secara langsung dengan pergi membeli dan mengurbankan hewan ternak di pasar seitar mekah atau dengan membayarnya melalui mukimin atau melalui kupon yang disediakan oleh Kerajaan Arab.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut tentang pengertian ibadah haji pada yomemimo.com/tugas/38403188

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 17 Aug 22