Ciri-ciri teks deskripsi??

Berikut ini adalah pertanyaan dari Regyan pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Ciri-ciri teks deskripsi??

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Ciri-ciri teks deskripsi adalah

  1. Objek teks deskripsi bersifat khusus dengan ciri tertentu.
  2. Tujuan teks deskripsi menggambarkan objek dengan cara memerinci objek secara subjektif atau melukiskan kondisi objek dari sudut pandang penulis
  3. Isi teks deskripsi memerinci atau mengonkretkan objek

Pembahasan

Ciri-ciri teks deskripsi dapat dilihat dari tujuan, isi teks, dan objek yang dideskripsikan.

  1. Objek teks deskripsi bersifat khusus dengan ciri tertentu yang berbeda dengan objek lainnya.
  2. Tujuan teks deskripsi adalah menggambarkan objek dengan cara memerinci objek secara subjektif atau melukiskan kondisi objek dari sudut pandang penulis sehingga pembaca seakan-akan melihat, mendengar, mengalami apa yang dideskripsikan.
  3. Isi teks deskripsi diperinci menjadi perincian bagian-bagian objek, sehingga isi teks deskripsi banyak menggunakan kata-kata khusus. Isi teks deskripsi bersifat personal dengan kandungan emosi sehingga menggunakan kata-kata dengan emosi kuat.

Pelajari lebih lanjut

Cara mengidentifikasi teks deskripsi, dapat dilihat di: yomemimo.com/tugas/11326822

----------------------------

Detil jawaban

Kelas: VII

Mapel: Bahasa Indonesia

Bab: Belajar Mendeskripsikan (Bab 1)

Kode: 7.1.1

Kata kunci: ciri teks deskripsi, ciri isi teks deskripsi, ciri tujuan teks deskripsi, ciri objek teks deskripsi

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh gumantinr dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 10 Feb 15