teks cerita fabel kancil dan buaya dikejar kejar harimau

Berikut ini adalah pertanyaan dari panjaitanchristian46 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Teks cerita fabel kancil dan buaya dikejar kejar harimau

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Suatu hari di sebuah pulau yang dihuni banyak harimau, terjadi kelaparan.

Pada suatu hari di sebuah pulau yang dihuni oleh banyak Harimau terjadilah bencana kelaparan. Harimau-harimau itu kelaparan karena semakin hari tidak ada hewan yang dapat mereka mangsa. Hingga akhirnya, Raja Harimau menugaskan Panglima dan Prajuritnya untuk pergi menyeberang ke pulau kecil dan kembali dengan membawa banyak makanan.

Setelah melalui perjalanan yang panjang dan jauh, mereka pun akhirnya tiba di pulau tujuan. Para Harimau ditakjubkan dengan keindahan alam pulau kecil yang mereka kunjungi tersebut. Sayangnya, mereka hanya menemukan seekor Kancil yang sedang minum di tepi pantai. Melihat mereka, Kancil pun berusaha berlari menjauh. Namun, ia terlambat, para Harimau telah mengepungnya.

2. Para harimau berhasil mengepung kancil dan mulai bertanya

Salah seorang prajurit Harimau muncul dihadapan Kancil, ia pun mulai bertanya kepadanya.

‘’ Hei Kancil! Dimanakah Rajamu? Kami datang untuk meminta makanan. Kalau kalian menolak, kami tidak segan menyerang pulau kecil ini. Lihat, kami juga membawa potongan kumis raja kami.’’ Kata prajurit Harimau sembari menunjukkan kumis rajanya.

‘’ Kumis ini besar sekali. Pasti rajamu itu amatlah besar dan kuat. Kalau begitu, aku akan membawa kumis raja Harimau dan menunjukkannya kepada raja kami.’’ Kata Kancil sembari bergegas pergi.

Kancil sebenarnya binggung karena di pulau kecil tersebut tidak terdapat seorang raja. Tiba-tiba saja Kancil melihat sahabatnya, yaitu seekor Landak yang sangat besar. Kancil yang cerdik pun langsung menemukan sebuah ide.

3. Kancil segera menghampiri landak dan mulai menjalankan rencana cerdiknya

Kancil pun menghampiri Landak sahabatnya.

"Hei sahabatku. Kemarilah, aku sangat membutuhkan bantuanmu!’’ kata Kancil.

‘’Hah? Bantuan untuk apa Cil?’’ Tanya Landak binggung.

‘’Untuk keselamatan semua hewan yang tinggal di pulau ini.’’ Jawab Kancil.

Kancil pun meminta Landak untuk mencabut durinya yang paling besar, tajam juga panjang. Setelah mendapatkan duri tersebut, Kancil langsung berlari membawa duri Landak dan bermaksud menunjukannya pada para Harimau. Setelah beberapa waktu mencari, Kancil akhirnya berhasil menemukan mereka di tepi pantai. Para Harimau tertidur sangat pulas. Kancil pun membangunkan panglima Harimau.

4. Kumis raja yang amat besar membuat para harimau ketakutan

‘’ Tuan, raja kami siap untuk berperang. Sebagai buktinya. Raja kami pun mengirimkan kumisnya.’’ Kata Kancil tegas. Ia pun langsung menyerahkan duri Landak kepada para Harimau.

‘’ Ini kumis raja mu?’’ Tanya panglima Harimau terkejut.

‘’ Iya, itu adalah kumis raja kami yang paling kecil. Raja kami pun menerima tantangan dari raja kalian.’’ Kata Kancil.

Para Harimau pun sangat terkejut dan takut ketika mengetahui kumis terkecil raja pulau tersebut besar dan tajam.

‘’ Kumis raja Kancil ini sangatlah besar jika dibandingkan dengan kumis raja kita. Kita pasti akan sulit untuk melawannya.’’ Bisik panglima Harimau kepada para prajuritnya.

‘’ Lalu bagaimana?” Tanya salah satu Harimau.

‘’ Sebaiknya kita segera pergi dari pulau ini.’’ Jawab panglima Harimau.

Akhirnya, para Harimau pun memutuskan untuk pergi meninggalkan pulau kecil tersebut. dan melanjutkan perjalanan ke pulau lainnya untuk mencari makanan.

Sejak saat itu, tidak ada satu Harimau pun yang berani datang ke pulau kecil tersebut. Semua hewan hidup aman dan bahagia berkat Kancil dan kecerdikannya.

5. Pelajaran yang bisa anak mama ambil dari cerita fabel yang satu ini

Pesan moral yang dapat diambil dari dongeng Si Kancil dan Harimau ini adalah si Kancil yang menggunakan kecerdikannya untuk menghindarkan para penghuni pulau dari bahaya akibat para Harimau.

Gunakanlah akalmu ketika berhadapan dengan masalah yang nampak besar dan sulit untuk diatasi. Selesaikan setiap masalah dengan tenang dan jangan panik.

Penjelasan:

jadikan jawaban terbaik ya plis

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh remilku08 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 20 Jun 21