sebutkan ciri ciri kebahasaan teks prosedur

Berikut ini adalah pertanyaan dari jesica76 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan ciri ciri kebahasaan teks prosedur

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Teks prosedur adalah teks yang memberikan petunjuk agar seseorang dapat melakukan suatu pekerjaan secara tepat dan akurat serta memperoleh hasil yang maksimal.

Pembahasan

Ciri kebahasaan teks prosedur adalah

  1. Menggunakan kalimat perintah karena pada teks prosedur pembaca berfokus untuk melakukan suatu kegiatan.
  2. Menggunakan kalimat saran dan larangan.
  3. Menggunakan kalimat dalam bentuk pasif untuk memberi saran tambahan atau peringatan agar tidak terjadi kesalahan fatal atau membahayakan.
  4. Menggunakan kriteria atau batasan.
  5. Menggunakan kata keterangan cara, keterangan alat, dan keterangan tujuan 

Keterangan cara

Pada teks prosedur, kalimat yang menggunakan keterangan cara bercirikan kata 'dengan' dan 'secara'.

Keterangan alat

Pada teks prosedur, kalimat yang menggunakan keterangan alat bercirikan kata 'dengan', 'menggunakan', 'dengan menggunakan' yang kemudian diikuti dengan kata benda.

Keterangan tujuan

Pada teks prosedur, kalimat yang menggunakan keterangan tujuan bercirikan kata 'agar', 'supaya', 'untuk'.

6. Menggunakan kata penghubung, pelesapan, kata acuan.

7. Menggunakan akhiran -i dan akhiran -kan.

Akhiran -i digunakan jika objek dalam kalimat tidak bergerak.

Akhiran -kan digunakan jika objek bergerak.

Pelajari lebih lanjut

Mengidentifikasi struktur teks cara membuat batik dan cara mencuci tangan, dapat dilihat di: yomemimo.com/tugas/8398261

---------------------------

Detil jawaban

Kelas: VII

Mapel: Bahasa Indonesia

Bab: Mewariskan Budaya Melalui Teks Prosedur (bab 3)

Kode: 7.1.3

Kata kunci: ciri kebahasaan teks prosedur, kaidah kebahasaan teks prosedur

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh gumantinr dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 21 Feb 17