pengertian tokoh apa????​

Berikut ini adalah pertanyaan dari Kenzo0606 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Pengertian tokoh apa????​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Tokoh merupakan suatu wujud yang menunjukkan suatu kegiatan dan interaksi yang termasuk salah satu unsur terpenting dalam sebuah karya sastra yang terlibat di dalamnya atau sebagai pemain.

Pembahasan:

Dalam suatu karya sastra (novel, cerpen, drama, dsb) memiliki suatu wujud baik bernyawa atau tidak, baik humanoid atau tidak—menunjukkan perlakuannya yang mendukung alur cerita disebut sebagai tokoh. Tokoh juga kerap dikenali dengan sebutan karakter.

Tokoh salah satu unsur penting dalam cerita. Intinya, tanpa tokoh maka cerita tersebut takkan berlangsung.

Untuk mengenali karakter/tokoh yang berada pada cerita atau yang akan kita ceritakan, perhatikan:

  • latar belakang tokoh tersebut

-> cth: Paulus memiliki dua anak dan istrinya yang memiliki keterampilan dalam bidang kuliner.

  • kepribadian/personalitas

-> cth: si Kancil yang cerdik dapat menipu buaya untuk melintasi sungai.

  • tingkah laku

-> cth: Andika terkadang agresif saat dia memikirkan masa lalunya.

  • detail fisik

-> cth: Paulus berusia 32 tahun, mata berwarna abu-abu dan tubuhnya yang bugar.

  • kehidupan sehari-hari tokoh tersebut

-> cth: Dini adalah siswi yang berprestasi di sekolahnya, setiap dia di rumah, dia selalu belajar dan berusaha.

Setiap tokoh memiliki sifatnya masing-masing. Ada sifat baik. Ada sifat buruk. Adapun keduanya.

Jenis penokohan menurut sifat yang kita kenali:

  • protagonis:

-> tokoh yang cenderung memiliki sifat baikdanberperilaku baik. Tokoh dengan jenis ini biasanya murni memiliki sifat baik dan mengutungkan komunitas. Biasanya kita sebut tokoh pahlawan.

  • antagonis:

-> tokoh yang cenderung memiliki sifat buruk dan berperilaku buruk. Jenis penokohan ini murni memiliki sifat jahat atau bertentangan dengan kebaikan dan merugikan komunitas. Biasanya kita sebut tokoh penjahat.

  • tritagonis:

-> tokoh yang memiliki kedua sifat (baik dan buruk) atau tokoh biasa merupakan tokoh yang tidak murnidalam sifat baik dan buruk dantidak ada keterkaitan simbiotik. Tokoh tritagonis biasanya disebut tokoh pendukungyang mendukungprotagonis/antagonis.

Jenis penokohan menurut kemunculannya yang kita kenali:

  • tokoh utama:

-> tokoh yang sering munculataumemainkan banyak adegan pada ceritanya. Tokoh utama lebih interaktif dan selalu dijumpai setiap adegan—yang selalu diperhatikan dan mendukung banyak kemajuan alur cerita.

  • tokoh pembantu:

-> tokoh yang jarang muncul atau memainkan sedikit adegan. Tokoh ini biasanya membantu kemajuan tokoh utama.

Penjelasan:

Mengenai pengertian tokoh dapat disimpulkan bahwa:

  • tokoh adalah pemain adegan pada suatu cerita yang ditampilkan yang menunjukkan kegiatan yang mendukung alur cerita dan peristiwa serta interaksi.

Jadi, tokoh adalah salah satu unsur intrinsik cerita yang harus ada.

Kurang lebihnya seperti itu.

Sekian dan terima kasih.

Semoga membantu dan sukses ya!

Pelajari lebih lanjut:

-jenis tokoh cerita fantasi-

Detail jawaban

Mata pelajaran: Bahasa Indonesia

Materi: Teks Narasi

Tingkatan: Sekolah Menengah Pertama

Kata kunci: tokoh, pengertian tokoh

Kode soal: 1

Kode kategorisasi: 8.1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh keisarrais dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 16 May 21