Pada suatu pagi sang Semut kembali berjalan ke taman itu.

Berikut ini adalah pertanyaan dari DanielloDae pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Pada suatu pagi sang Semut kembali berjalan ke taman itu. Karena hujan, genangan lumpur terdapat di mana-mana. Lumpur yang licin membuat semut tergelincir dan jatuh ke dalam Lumpur. Sang Semut hampir tenggelam dalam genangan lumpur itu. Semut berteriak sekencang mungkin untuk meminta bantuan. "Tolong, bantu aku! Aku mau tenggelam, tolong..., tolong...!" untunglah pada saat itu ada seekor kupu-kupu yang terbang melintas.Kemudian kupu-kupu menjulurkan sebuah ranting ke arah semut."semut peganglah erat-erat ranting itu! Nanti aku akan mengangkat ranting itu" lalu, sang semut memegang erat ranting itu.Si kupu-kupu mengangkat ranting itu dan menurunkannya di tempat yang aman.1.Berdasarkan kutipan teks cerita di atas termasuk kedalam struktur teks fabel pada bagian...?
2.Tentukan mana kalimat langsung dari kutipan teks cerita fabel di atas!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Berdasarkan kutipan teks cerita di atas termasuk ke dalam struktur teks komplikasi. Hal ini dikarenakan komplikasi merupakan bagian teks cerita yang mengandung inti dari permasalahan. Dalam cerita di atas, semut tergelincir dan hampir tenggelam di dalam lumpur.

Kalimat langsung dalam teks cerita fabel di atas, yakni:

  • "Tolong, bantu aku! Aku mau tenggelam, tolong ..., tolong ...!"
  • "Semut peganglah erat erat ranting itu! Nanti aku akan mengangkat ranting itu,"

Pembahasan  

Teks cerita fabel merupakan cerita dimana tokoh yang ada diperankan oleh hewan atau binatang dan bertingkah laku seperti manusia. Misalnya berbicara seperti manusia. Fabel termasuk ke dalam cerita fiksi dan mengandung banyak pesan moral.

Struktur fabel

  • Orientasi, yaitu bagian awal cerita yang mengandung pengenalan dan penjelasan terhadap tokoh, watak, serta alur.
  • Komplikasi, yaitu bagian yang menceritakan tentang inti permasalah dari sebuah cerita.
  • Resolusi, yaitu bagian yang menjelaskan tentang pemecahan masalah yang terjadi di bagian komplikasi.
  • Koda, yaitu bagian yang menjelaskan tentang amanat yang terkandung dalam cerita.

Berdasarkan cara penyampaiannya, kalimat terbagi menjadi dua, yaitu:

  • Kalimat langsung, yaitu kalimat yang diucapkan secara langsung. Isi kalimatnya bisa berupa kalimat berita, kalimat pertanyaan, dan kalimat perintah. Ciri cirinya terdapat tanda kutip dua di akhir dan awal kalimat.
  • Kalimat tidak langsung, yaitu kalimat yang diucapkan secara tidak langsung. Intinya ketika kita menyampaikan perkataan orang kepada orang lain, itu termasuk ke dalam kalimat tidak langsung.

Pelajari lebih lanjut  

  1. Materi tentang kalimat langsung dan tidak langsung yomemimo.com/tugas/2172345
  2. Materi tentang struktur teks cerita fabel yomemimo.com/tugas/9782536
  3. Materi tentang contoh fabel beserta strukturnya yomemimo.com/tugas/518300

----------------------------------------------------------

Detail jawaban  

Kelas: VII  

Mapel: Bahasa Indonesia  

Bab: Mengapresiasi dan Mengkreasikan Fabel  

Kode: 7.1.6

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Mrsaidaningsih dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 05 Jun 21