1. Apa yang dimaksud dengan puisi rakyat? 2. Jelaskan struktur kebahasaan

Berikut ini adalah pertanyaan dari nisachan1 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1. Apa yang dimaksud dengan puisi rakyat?2. Jelaskan struktur kebahasaan dari masing-masing puisi rakyat (pantun, syair, gurindam)!
3. Sebutkan ciri-ciri fabel!
4. Jelaskan struktur fabel!
5. Bacalah teks fabel dibawah ini, setelah itu silahkan kalian tentukan kaidah kebahasaanya!
Semut dan Belalang
Di tengah hutan, hiduplah seekor semut yang sangat rajin. Setiap hari semut kecil ini selalu
berusaha mengumpulkan makanan dan menyimpannya di dalam lumbung. Teriknya matahari
dan derasnya air hujan, tidak menyurutkan semangat sang semut untuk mengumpulkan
makanan.
Dengan bersusah payah, sang semut bekerja keras untuk membawa makanan demi makanan
yang berhasil dikumpulkannya untuk disimpan di dalam lumbung rumahnya.
Pada suatu hari, ketika sang semut sedang berusaha membawa makanannya untuk di simpan di
lumbung, sang semut bertemu dengan seekor belalang yang sedang asyik berjemur sambil
bermalas-malasan.
“Hai mut.. apa yang sedang kamu lakukan?” tanya belalang.
“Aku sedang mengumpulkan makanan untuk kusimpan di lumbung” sahut sang semut. Belalang
tertawa
“untuk apa bersusah payah mengumpulkan makanan, bukankah di hutan banyak sekali
makanan yang bisa kita santap?”
“Itu memang betul lang, tetapi aku menyimpan makananku untuk persiapan musim dingin
nanti” kata sang semut sambil berusaha mendorong makanan hasil temuannya ke lumbung.
Belalang kembali tertawa sambil mengejek sang semut
“Musim dingin masih lama, buat apa bersusah-susah sekarang? Toh masih banyak waktu untuk
itu. Lebih baik kita bersenang-senang dulu”katanya sambil menyantap daun hijau yang ada di
dekatnya.
Sang semut tidak memperdulikan belalang yang sedang bermalas-malasan itu, dia tetap saja
sibuk untuk mengumpulkan makanan demi makanan yang bisa dijumpainya.
Keesokan harinya, pagi-pagi sekali, sang semut kembali bersiap-siap untuk mencari
makanan lagi. Ketika dia membuka pintu rumahnya untuk pergi, dilihatnya belalang sedang
asyik duduk sambil bermain gitar dan bermalas-malasan.
Sang semut hanya menggelengkan kepala dan segera berlalu. Belalang yang melihat semut
sudah mulai sibuk kembali mencari makan, hanya tertawa dan mengejek,
“Buat apa susah..buat apa susah..susah itu tak ada gunanya,” senandung sang belalang
mengiringi langkah semut yang hendak pergi.
Demikianlah sepanjang hari sang semut sibuk mengumpulkan makanannya di lumbung
sementara sang belalang asyik-asyikan bermain gitar, berjemur dan bermalas-malasan.
Setelah bekerja hampir sepanjang tahun, lumbung tempat persediaan sang semut hampir
penuh, tetapi hal ini tidak membuat sang semut yang rajin itu menjadi malas. Dia masih tetap
berusaha untuk mencari makanan untuk disimpan di lumbungnya.
“Selagi masih ada kesempatan, aku harus terus berusaha untuk mengumpulkan makanan,
sebab tidak ada yang tau berapa lama musim dingin akan berlangsung,” kata sang semut dalam
hati.
Sementara itu sang belalang, masih tetap saja bermalas-malasan dan bersenang-senang
sepanjang hari.
Musim gugur pun segera tiba. Pohon-pohon yang tadinya hijau, perlahan-lahan berubah
warna menjadi kuning kecoklatan. Rumput-rumput pun mulai mengering. Udara menjadi
semakin dingin.
Sang semut yang rajin tak putus harapan. Dia masih tetap berusaha untuk mencari makanan
walaupun tempat persediaannya sudah penuh. Sedangkan sang belalang yang malas itu mulai
sibuk mengumpulkan makanan untuk persediaan di musim dingin.
Akhirnya musim dingin pun tiba. Sang semut yang rajin itu duduk dengan nyaman didalam
rumahnya yang hangat sambil menikmati makanannya yang berlimpah. Sedangkan sang
belalang yang malas itu hanya menyimpan sedikit persediaan makanan. Sang belalang berpikir,
“Musim dingin akan segera berakhir, jadi buat apa susah-susah mengumpulkan makanan di
lumbung.”
Hari berganti hari, minggu berganti minggu, tak terasa sudah sebulan berlalu dan musin
dingin masih belum berakhir.
Persediaan makanan sang belalangpun habis… dia hanya bisa memandang rumah sang
semut yang nyaman dan hangat dari balik jendelanya untuk kemudian berusaha mencari makan
di tengah-tengah musim dingin, tetapi dia tidak berhasil.
Akhirnya dengan menahan malu, dia mengetuk pintu rumah sang semut… tok..tok..tok..tok..
sang belalang mulai mengetuk.
Sang semut pun membuka pintu dan berkata “ada apa lang?” katanya. “Tolong berikan aku
sedikit dari persediaan makananmu itu, karena persediaanku sudah habis, dan aku sangat
kelaparan,” kata belalang mengiba.
Sang semut tertawa “Enak saja kau lang… ketika aku bersusah payah mengumpulkan
makananku, kau malah mengejekku. Dan sekarang kau minta makanan persediaanku?” kata
semut sambil mengejek. “Pergilah, cari sendiri makananmu…,” kata sang semut melanjutkan.
Belalang pun pergi meninggalkan rumah sang semut untuk mencari makanannya, tetapi dia
tidak berhasil menemukan apa-apa. Ketika sang belalang hampir mati kedinginan dan
kelaparan, sang semut datang untuk menolongnya dan mengajak belalang untuk tinggal di
rumahnya yang hangat dan nyaman serta berlimpah makanan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. puisi rakyat adalah kesusastraan rakyat yang sudah tertentu bentuknya .

2. struktur pantun

- baris pertama dan kedua merupakan sampiran

- baris ketiga dan keempat merupakan isi

- tiap bait terdiri atas empat baris ( larik )

struktur syair

- setiap bait terdiri dari empat baris

- semua baris adalah isi

struktur gurindam

- terdiri atas dua baris dalam satu bait

- baris pertama berisi soal,masalah,atau perjanjian

- baris kedua berisi jawaban,akibat dari masalah atau perjanjian pada baris pertama

3. - tokoh utama binatang

- alur ceritanya sederhana

- karakter tokoh tidak diuraikan secara terperinci

4. - orientasi

- komplikasi

- resolusi

- koda

5. - buat apa bersusah-susah sekarang?

- aku sedang mengumpulkan makanan untuk kusimpan di lumbung

- mengajak belalang untuk tinggal di rumahnya

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh aliya581 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 31 Jul 21