tolong buatkan teks persuasif 3 paragraf tentang bulan ramadhan​

Berikut ini adalah pertanyaan dari carollinenatasya pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tolong buatkan teks persuasif 3 paragraf tentang bulan ramadhan​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Puasa adalah ibadah agung yang di dalamnya banyak sekali keutamaan bagi hamba Allah yang bersemangat dalam menyambutnya. Puasa akan mengantarkan setiap hamba yang ikhlas melakukannya karena mengharap keridhaan Allah menuju derajat orang bertakwa, seperti dalam Al Quran surat Al Baqarah ayat 183:

“Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.”

Bila kita bersungguh-sungguh dalam melakukan puasa maka kita akan mendapatkan dua keuntungan besar yang sangat sayang apabila kita abaikan begitu saja. Dua keuntungan itu adalah:

  • Meraih ketakwaan di dunia. Bayangkan betapa indah dan mudahnya hidup ini bila kita mendapatkan ketakwaan, karena Allah selalu bersama orang-orang yang bertakwa.
  • Keuntungan kedua adalah lebih besar dari apa pun di dunia ini, yaitu dimasukkan ke dalam surga melalui pintu ar Royyan, sebuah pintu surga yang khusus dilalui orang-orang yang berpuasa.

Belum lagi puasa membawa keuntungan dari segi kesehatan. Berapa banyak penyakit ditimbulkan oleh makanan sembarangan dan tidak teratur. Makan kekenyangan akan menimbulkan berbagai penyakit yang merusak kesehatan manusia. Maka puasa adalah obat ampuh bagi kita semua.

Dengan berbagai keutamaan puasa ini, marilah kita sambut bulan Ramadhan dengan penuh kegembiraan, dengan penuh semangat meraih ketakwaan dan keridhaan Allah.

Pembahasan

Teks di atas adalah teks persuasifyang berfungsi untukmengajak orang untuk tergerak melakukan sesuatu setelah membaca teks tersebut. Dalam teks tersebut diceritakan berbagai manfaat puasa sehingga menarik minat pembaca untuk meraih manfaat tersebut. Teks persuasi dalam bentuk apa pun selalu formatnya adalah mengajak orang untuk mengikuti apa yang diajak oleh penulis.

Pelajari lebih lanjut

Detail Jawaban

Kelas: 8

Mapel: Bahasa Indonesia 1

Bab:

Kode: 8.1

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh faizahmihani dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 27 Jul 21