Buat Rangkuman agak panjang tentang cerita Kerbau dan Sapi yang

Berikut ini adalah pertanyaan dari 850Daffa pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Buat Rangkuman agak panjang tentang cerita Kerbau dan Sapi yang bertukar kulit..

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Cerita tentang hikayat kerbau dan sapi yang bertukar kulit. pada suatu masa, ada kerbau dan sapi yang bersahabat, sapi berkulit hitam kecoklatan sementara kerbau berkulit putih. pada suatu hari, datanglah pendatang baru disebuah padangrumput, ia adalah banteng yang memiliki tanduk runcing. ia terlihat sangat gagah dan membuat sapi betina kagum terhadapnya.

kabar adanya banteng gagah tersebut tersebar dengan sangat cepat. ia pun menjadi primadona. sapi yang warnanya hitam kecoklatan takbegitu peduli. namun, si kerbau justru merasa iri dan cemburu kepada banteng tersebut. ia berkata"apa sih hebatnya dia?aku juga mempunyai tandukyang besar dan runcing. badan juga gagah. cuma hanya berbeda warna kulit saja. seandainya kulit aku hitam aku pasti lebih gagah dibandingkan banteng itu."ia pun memiliki ide untuk mengubah warna kulitnya. ia pun mendatangi sapi yang tengah berendam disungai. ia punmerayu sapi agar ia mau bertukar kulit. namun, sapi enggan karena ia bersyukur dengan nikmat tuhan. kerbau tetap saja membujuk sapi dan memohon atas nama persahabatan. sapi pun akhirnya kasihan dan bersedia tukar warna kulit. namun, sapi memberi syarat bahwa sesudah bertukar, kerbau harusbersyukur dengan apa yang dimiliki. tanpa berpikir panjang, kerbau akhirnya menyanggupi. akhirnya mereka bertukar kulit, namun ternyata kulit si sapi terlalu kecil dan sempit untuk kerbau yang besar. sehinggapakaiannya terasa sesak. sementara kulit kerbau yang dipakai oleh sapi kebesaran. lantaran kurang merasa nyaman dengan kulitnya tersebut, kerbau kembali mengajak sapi bertukar. namun, sapi tidak mau.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh HaiPutri09 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 01 Mar 22