potong potongan kain yg akan dijahit menjadi pakaian disebut​

Berikut ini adalah pertanyaan dari mayadewinta84 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Potong potongan kain yg akan dijahit menjadi pakaian disebut​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pola busana adalah potongan-potongan dari kain yang akan dijahit menjadi sebuah pakaian.

Pembahasan

Pola busana yaitu merupakan hal penting dalam menjahit pakaian. Pola ialah hasil jiplakan bentuk model badan seseorang baik wanita, pria, anak atau dewasa. Umumnya pola busana dibuat di atas kertas atau pada kain blaco.

Pola busana digunakan sebagai dasar untuk jenis busana seperti blus, rok, gaun, atau kemeja yang sebenarnya sudah bisa untuk membuat pakaian, tetapi belum mempunyai model atau style.

Contohnya pola dasar yang dipakai untuk rok hanya dapat dilengkapi dengan ritsleting (zipper) di bagian belakangnya, tapi belum memiliki model, lipit, atau kerut. Kemudian pada saat membuat pola, ukuran pola dasar tersebut akan disesuaikan dengan ukuran badan si pemakai atau bisa juga dengan menggunakan ukuran standar yaitu S, M, L, XL pada pria, wanita, atau pada anak-anak.

Contoh pola dasar pakaian wanita:

  • Pola dasar badan muka dan badan belakang yaitu pada pola badan bagian atas, dari bahu sampai pinggang.
  • Pola dasar rok muka dan pola dasar rok belakang yaitu pola badan bagian bawah, dari pinggang samapi ke lutut atau mata kaki.
  • Pola dasar lengan atau dari bahu terendah hingga siku atau dari pergelangan tangan.
  • Pola dasar gaun atau pola badan atas yang disatukan dengan pola badan bawah.

Pelajari lebih lanjut

Materi penjelasan tentang pola busana yaitu pada link

yomemimo.com/tugas/2163283

Materi penjelasan tentang cara membuat pola busana yaitu pada link

yomemimo.com/tugas/14336479

Detil Jawaban

Kelas     : SMP/SMA

Mapel    : Seni Budaya

Bab        : -

Kode      : -

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh daniatykurniawan84 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 30 Jun 21