Suatu hari sang Belalang sembah menari didekat sarang Semut. Belalang

Berikut ini adalah pertanyaan dari frisss27 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Suatu hari sang Belalang sembah menari didekat sarang Semut. Belalang sembah menari dengan sangat anggun. Gerakan tangan dan badannya yang pelan dan lembut membuat tariannya terlihat sangat mengagumkan. Para Semut melihat tarian sang Belalang sembah, tetapi mereka tidak menghiraukan tarian indahnya. Para Semut memiliki tugas yang sangat penting.Sang Belalang yang sedang menari melihat para Semut berjalan dengan membawa makanan untuk dibawa kesarangnya. Sang Belalang sembah heran dengan apa yang dilakukan para Semut. Kemudian, dia bertanya kepada salah satu Semut tentara yang sedang berjaga didekat para Semut pekerja.
“Kenapa kalian membawa makanan yang sangat banyak itu masuk kesarang kalian?”
Sang Semut menjawab, “kami melakukan agar kami tidak kelaparan saat musim dingin tiba.”
“Musim dingin?” kata sang Belalang sembah dengan kagetnya, “aku lupa dengan musim dingin, aku terlalu sibuk dengan melatih tarianku hingga aq lupa bahwa sebentar lagi akan datang musim dingin. Aku belum mempersiapkan makanan untuk diriku,” keluh sang Belalang. “apa aku boleh meminta makanan kalian itu?” pinta sang Belalang sembah.

13.Variasi pengungkapan bagian orientasi pada fabel tersebut berdasarkan …
a.pengenalan tokoh
b.kegiatan tokoh
c.konflik tokoh
d.latar waktu

14.Amanat yang terdapat dalam kutipan fabel tersebut adalah …
a.Jangan suka bersenang-senang diatas penderitaan orang lain.
b.Jangan bermalas-malasan dan mengharapkan bantuan orang lain.
c.Bantulah orang yang sedang kesusahan dan meminta tolong.
d Bersenang-senanglah selagi mempunyai waktu luang.



bantuin dong kakak" yg cantik/ganteng:))bntr lagi dikumpul hehe

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

13. b.kegiatan tokoh

14. b.Jangan bermalas-malasan dan mengharapkan bantuan orang lain.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh afdanyuis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 29 Aug 21