TUGAS KIMIA X1 MIA 1 Jelaskan sifat-sifat dan Kegunaan dan

Berikut ini adalah pertanyaan dari selvilahea01 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Dasar

TUGAS KIMIA X1 MIA 1 Jelaskan sifat-sifat dan Kegunaan dan senyawaa. Haloalkana
b. Alkohol
c. Eter​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

A. Sifat-sifat Haloalkana

Sifat fisis haloalkana ditentukan oleh gaya antar molekulnya yang bergantung dari jenis atom, posisi atom halogen, dan panjang rantai karbon molekul. Senyawa haloalkana tidak membentuk ikatan hidrogen dan tidak larut dalam air. Sifat fisika haloalkana lainnya yaitu haloalkana mempunyai titik didih dan titik leleh lebih tinggi dari alkana yang mempunyai jumlah atom C yang sama. Hal ini disebabkan adanya penggantian atom hidrogen dengan atom halogen yang mempunyai massa atom lebih besar daripada hidrogen

B. Alkohol merupakan zat yang memiliki titik didih relatif tinggi dibandingkan dengan senyawa hidrokarbon yang jumlah atom karbonnya sama. Hal ini disebabkan oleh adanya gaya antarmolekul dan adanya ikatan hidrogen antarmolekul alkohol akibat gugus hidroksil yang polar. Senyawa alkohol memiliki sifat-sifat fisika dan sifat-sifat kimia sebagai berikut:

Alkohol memiliki sifat yang mudah terbakar

Alkohol memiliki sifat yang mudah tercampur, terlarut dengan air, kelarutan ini disebabkan oleh adanya kemiripan struktur antara alkohol (R–OH) dan air (H–OH).

Alkohol dengan jumlah atom karbon sebanyak satu sampai empat berupa gas atau cair. Alkohol dengan jumlah atom lima sampai sembilan berupa cairan kental seperti minyak, sedangkan yang memiliki atom sepuluh atau lebih berupa zat padat.

Alkohol bersifat heterepolar. Memiliki sifat polar dari gugus –OH dan nonpolar dari gugus –R (alkil). Sifat polarnya tergantung dari panjang rantai alkilnya. Semakin panjang rantai alkilnya, maka sifat kepolarannya berkurang. Hal ini menyebabkan berkurangnya sifat kelarutannya. Alkohol dengan suku rendah seperti metanol dan etanol lebih mudah larut dalam pelarut-pelarut yang polar seperti air.

Titik didih alkohol lebih tinggi daripada titik didih alkana. Hal ini disebabkan oleh gugus fungsi –OH yang sangat polar, sehingga gaya tarik-menarik antarmolekul alkohol mejadi sangat kuat.

C.Eter adalah senyawa organik yang mengandung atom oksigen yang terikat pada dua gugus alkil atau aril yang sama atau berbeda. Rumus umum untuk eter dapat berupa R-O-R, R-O-Ar atau Ar-O-Ar, di mana R mewakili gugus alkil dan Ar mewakili gugus aril.

Eter umumnya diklasifikasikan ke dalam dua kategori berdasarkan kelompok substituen yang terpasang: eter simetris (ketika dua kelompok identik melekat pada atom oksigen) dan eter asimetris (ketika dua kelompok yang berbeda melekat pada atom oksigen).

Penjelasan:

semoga bermanfaat;)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh omiridwan02 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 04 May 22