buat lah pantun dengan bahasa sendiri....! ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari alalfayed893 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Buat lah pantun dengan bahasa sendiri....! ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban

Pergi ke hutan membawa lidi

Di hutan bertemu dengan macan

Bersihkan hati bersihkan diri

Agar selalu disenangi Tuhan

Di atas merupakan pantun bertema menyucikan diri. Berdasarkan isinya, pantun di atas termasuk jenis pantun agama.

Pembahasan

Pantun merupakan jenis puisi Melayu. Pantun dalam nusantara dikenal dengan banyak nama, tuntun (Bahasa Jawa), pantun (Bahasa Toba), yang artinya sama, yaitu kata-kata yang mendidik.

Ciri-ciri pantun, yaitu:

  • Dalam satu bait pantun, terdiri dari 4 baris atau larik.
  • Dalam setiap larik, terdiri dari 8-12 suku kata.
  • Rima atau sajak akhir setiap baris dalam pantun adalah a-b-a-b.
  • Baris pertama dan kedua dalam pantun merupakan bagian sampiran.
  • Baris ketiga dan keempat dalam pantun merupakan bagian isi pantun.

Contoh pantun

Enak nian bubur hangat

Bubur dimakan dengan kerupuk

Hidup haruslah semangat

Janganlah hidup mudah terpuruk

Pelajari lebih lanjut

Tekan link untuk mempelajari materi lebih lanjut:

Detail jawaban

Mapel: Bahasa Indonesia

Kelas: 4 SD

Bab: 10 - Pantun dan penjelasannya.

Kode soal: 1

Kode kategorisasi: 4.1.10

Kata kunci: Membuat pantun.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Colourfulway dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 28 Jun 22