[ B. Indonesia ] Buatlah puisi "Tema nya bebas" ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari rudia6520 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

[ B. Indonesia ]

Buatlah puisi "Tema nya bebas"


Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Derita

Tak tahu sampai kapan

Jalan yang ku tempuh ini sampai di ujung

Lelah... Aku merasa lelah

Dengan jalan yang aku tapaki

Mungkin memang harus ku kemudikan dengan baik

Agar sampai di tujuan sesuai keinginan

Tapi, bisa kah diriku?

Bisakah kemudi itu berkolaborasi dengan pikiranku ini?

Ataukah kemudi itu yang bisa membawa ku ke jalan yang benar?

Tuhan... Ada kah seseorang yang Kau siapkan untuk ku

Untuk bersama menopang beban yang ku pikul ini

Agar mau ku bagi kesedihan ku

Mau ku bagi derita ku

Tak tahu apa lagi yang bisa ku lakukan

Aku

Wanita yang penuh dosa

Yang berharap Kau mau menunjukkan

Kuasa-Mu itu untuk ku

Sepercik Harapan

Serpihan malam

Getaran-getaran halus

Menggenggam lurus

Dalam detik ini

Ingin ku selimuti

Bayang-bayang sepi

Aku kehilangan bayangmu

Kusapu bekas bayangmu

Aku masih seperti kemarin

Menanti dalam hening

Namun kau tak bergeming

Menuju ke arahku

Entahlah… mungkin aku harus berlalu

Mengalah pada waktu

Karena aku didirimu

Hanya sebagai sosok semu

Aku cukup berdiri disini

Tanpa segala sesuatu tentangmu

Renungan Malam

Malam ini begitu menerawang

Bagikan gelap tak kunjung terang

Manakala hati sedang gundah gulana

Menuntun suatu isyarat untuk memenuhi

Yang dilalui untuk mengetahui

Mulailah untuk menjadi akhir

Akhirilah untuk memulai yang baru

Dengan tujuan yang pasti

Akan sebuah gapaian yang indah

Naluri yang kita inginkan

Untuk sebuah ilusi

Yang terjadi kelak dalam kelam

Malam berganti pagi

Mulai dengan lembaran baru

Untuk tujuan yang pasti

Namun terjadi hal-hal yang telah menghalang

Dengan tujuan pasti

Halangan tak terhiraukan

Dengan jauh melangkah kutrobosnya

Untuk menuntaskan dunia depan yang jauh

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh erica1620077 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 19 Jun 22