Berikut ini adalah pertanyaan dari ROBRUTO1 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
menanyakan kabar
- menceritakan sekolah baru
- menceritakan PJJ
- menceritakan pandemic
3.Buatlah surat sesuai dengan struktur surat.
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jakarta, 01 April 2022
Untuk Paman,
di Semarang
Assalamualaikum wr.wb.
Paman, apa kabar ? semoga paman selalu sehat disana ya paman.
Paman aku ingin bercerita tentang sekolah baruku di Jakarta, disini aku bersekolah di sekolah Matahari, sekolahku tidak jauh dari rumahku namun karena saat ini kami tidak bisa melakukan pembelajaran secara langsung, maka kami melakukan pembelajaran jarak jauh sebagai gantinya, rasanya sedih sekali tidak bisa bertemu teman teman.
Pembelajaran jarak jauh ini tentunya disebabkan karena pembatasan aktivitas selama pandemi ini, oh ya paman, bagaimana dengan keadaan dirumah paman selama pandemi ?, apakah semua kegiatan pama juga terbatas? ceritakan padaku ya paman tentang keadaan paman disana. Aku tunggu balasan dari paman.
Wassalamualaikum wr.wb.
Salam kangen,
Keponakanmu Adinda
Penjelasan:
Struktur dalam membuat surat yaitu :
- Tempat dan tanggal pembuatan surat
- Alamat surat atau nama tujuan
- Salam pembuka
- Paragraf pembuka
- Pragraf isi
- Paragraf penutup
- Salam penutup
- Nama pengirim
Pelajari lebih lanjut
Contoh membuat surat lainnya dapat dilihat di yomemimo.com/tugas/4010212
#BelajarBersamaBrainly
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh resitaana95 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 21 Jun 22