Berikut ini adalah pertanyaan dari kikinasria pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Berikut adalah contohpenggunaanragam bahasa akrab, santai, dan baku:
- Ragam baku: “Selamat siang Pak Budi, apakah saya mengganggu waktu Bapak?”
- Ragam santai: “Halo Budi, kemarin kamu kemana kok gak masuk sekolah?”
- Ragam akrab: “Oy Bud, kemana aja kemarin dicariin temen-temen tuh!”
Pembahasan
Ragam bahasa adalah jenis variasi dari penggunaan bahasa yang digunakan oleh seseorang yang dipengaruhi oleh subjek bicara dan juga suatu situasi. Jenis ragam bahasa yang dicontohkan di atas adalah jenis ragam lisan di mana kita mengucapkan kata-kata yang berbeda-beda bergantung dari subjek bicara kita. Ragam baku biasanya digunakan pada orang-orang yang kita hormati, seperti orang tua atau guru. Ragam santai kita gunakan kepada orang yang ada di kehidupan sehari-hari kita, seperti kakak atau adik sehingga bahasa yang kita gunakan cenderung santai. Ragam akrab adalah jenis ragam bahasa yang kita gunakan pada teman-teman yang sudah dekat dan cenderung akrab sehingga bahasa yang digunakan sangat santai.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang ragam bahasa dalam surat yomemimo.com/tugas/3151927
- Materi tentang klasifikasi dalam ragam bahasa yomemimo.com/tugas/18156123
- Materi tentang pengertian dari ragam bahasa yomemimo.com/tugas/18905010
Detail jawaban
Kelas: 9
Mapel: B. Indonesia
Bab: -
Kode: 9.1
#AyoBelajar #SPJ2
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 17 Aug 17