bantuin ya no 4 sama 5 aja​

Berikut ini adalah pertanyaan dari mubharakalilhami1 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bantuin ya no 4 sama 5 aja​
bantuin ya no 4 sama 5 aja​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban soal nomor 4

Berikut adalah kutipan drama yang disajikan dalam gambar

Yanti : (muncul sambil memperhatikan sekeliling, mencari Herman yang dikiranya sudah menunggu)

Orang Tua : Den Ayu, mencari siapa, Den? (sambil menghapus air matanya)

Yanti : (ragu menjawab) Eee, anu Mbah, eee mencari temanku. Mbah siapa?

Orang Tua : Den, saya dari desa, datang ke kota ini hanya untuk jalan-jalan saja, Den.

Yanti : Eee, sendirian aja Mbah, mana temannya?

Orang Tua : Tidak ada teman, Den. Simbah tidak perlu teman.

Yanti : Mbah, boleh kan saya bertanya?

Orang Tua : Silakan, Den. Keliatannya gelisah.

Yanti : Apa melihat anak laki-laki disini tadi, Mbah?

Orang Tua : Anak laki-laki? Oooh iya, iya. Saya melihatnya.

Yanti : Melihatnya, Mbah? Sekarang ke mana?

Isi kutipan drama diatas adalah Yanti menanyakan posisi Herman (temannya) kepada Orang Tua yang sedang berlibur pergi ke kota.

Pembahasan:

Kutipan menurut KBBI merupakan kegiatan mengambil suatu kalimat  dari sebuah karya tulisan yang bertujuan sebagai ilustrasi untuk memperkuat argumen yang terdapat di dalam teks.

Fungsi kutipan yaitu untuk mendukung suatu fakta atau konsep dari sumber tulisan dan memberikan penjelasan tambahan dari suatu teks sebagai catatan kaki.

Terdapat lima teknik dalam menulis kutipan yaitu kutipan langsung, kutipan tidak langsung, kutipan catatan kaki, kutipan bahasa lisan, dan kutipan dalam kutipan.

Pada contoh kutipan drama tersebut menggunakan teknik kutipan bahasa lisan, dimana mengandung percakapan antara dua orang yaitu Yanti dan Orang Tua.

Berdasarkan kutipan drama tersebut mengandung isi yaitu Yanti menanyakan posisi Herman (temannya) kepada Orang Tua yang sedang berlibur pergi ke kota.

Jawaban soal nomor 5

Berikut adalah contoh kutipan karya ilmiah yang disajikan dalam gambar

Sejak lahir hingga usia tiga tahun, anak memiliki kepekaan sensoris dan daya pikir lebih baik. Anak mulai dapat menyerap pengalaman-pengalaman melalui sensorisnya. Pada usia satu setengah tahun hingga kira-kira tiga tahun, anak mulai memiliki kepekaan bahasa. Pada usia tersebut anak mulai mengembangkan kemampuan berbahasa. Pada usia dini anak mengalami masa peka atau masa emas. Masa peka tersebut dialami satu kali seumur hidup.

Masalah pokok dalam kutipan karya ilmiah tersebut adalah tentang proses tahapan tumbuh kembang anak dari sejak lahir hingga usia tiga tahun atau usia emas.

Pembahasan:

Teks eksposisi merupakan suatu teks bacaan yang bertujuan untuk menyampaikan pendapat yang diuraikan secara ilmiah. Teks eksposisi memberikan informasi berupa suatu masalah pokok tertentu. Teks eksposisi tidak dapat ditemukan dalam teks karangan non-ilmiah atau fiksi. Masalah pokok merupakan masalah utama yang dibahas pada teks ilmiah.

Berdasarkan contoh kutipan karya ilmiah, maka masalah pokoknya yaitu tentang proses tahapan tumbuh kembang anak dari sejak lahir hingga usia tiga tahun atau usia emas.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang kutipan dan teks eksposisi pada link

yomemimo.com/tugas/27479871

yomemimo.com/tugas/35763812

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sitirafida dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 17 Aug 22