tolong buat kan teks ceramah yang bertema ramadhan dong yg

Berikut ini adalah pertanyaan dari yuliatienik519 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

tolong buat kan teks ceramah yang bertema ramadhan dong yg menarik dan bermakna untuk lomba ni, tpi bingung apa aja yg mau di smpaikan.​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Judul : Gema Al Qur'an

Assalamualaikum warrahmatullah Wabbarokatu.

Kepada yang terhormat, Bapak ibu dan jamaah yang saya sayangi karena Allah.

Ijinkan saya disini, untuk menyampaikan pidato saya yang berjudul Gema Al Qur'an.

Di Ramadhan yang penuh berkah ini, ada satu nikmat yang harus kita syukuri. Dimana setiap malam, telinga kita yang biasanya di hibur dengan nyanyian, kini di damaikan dengan Alunan Qur'an dari anak-anak yang tadarusan. Maa shaa Allah. Al Qur'an, obat hati yang seringnya kita lupakan, selama 30 hari, setiap malam mengalun bersahut-sahutan dari satu Mushola ke Mushola yang lain, Damai rasanya. Maa Shaa Allah.

Al Qur'an, yang sering kita tinggalkan, Selama Ramadhan, hampir setiap hari kita jumpai, membaca perlahan dan menciumnya dengan takzim kala usai membacanya.

Al Qur'an, Sumber hukum bagi ummat Islam, tapi tidak pernah di gemakan. Tapi di bulan Ramadhan, Al Qur'an begitu dimuliakan. Dan disatu malam yang lebih baik dari 1000 malam, orang berlomba-lomba untuk memperbanyak bacaan Al Qur'an agar memperoleh kemuliaan Ramdahan.

Sungguh kita ini insan yang lalai para hadirin. Kita lebih mencintai pelipur hati yang semu (Lagu) dibanding pelipur hati yang haqiqi (Al Qur'an).

Saya memahami, Dunia memang bak perhiasan yang menggoda Iman. Semoga Di Ramadhan ini, kita menjadi insan yang berbesar hati. memperbaiki diri. Senantiasa belajar terus mendekatkan diri pada ilahi Rabbi.

Demikianlah pidato saya. Jika lisan saya terselip kata kurang menyenangkan, mohon dimaafkan.

wassalamualaukum warrahmatullah wabbarokatu.

Penjelasan:

Demikian ceramahnya. semoga membantu....kurang lebihnya monggo ditambah saja.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh estaralestari dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 02 Jul 22