Buatlah doa mohon bimbingan roh kudus agar terhindar dari sifat

Berikut ini adalah pertanyaan dari angeljosephine2107 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Buatlah doa mohon bimbingan roh kudus agar terhindar dari sifat dan sikap kurang baik menggunakan struktur doa yang baik!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Tuhan Yesus, Engkau telah bersabda, “Mintalah maka kamu akan menerima, carilah dan kamu akan mendapatkan, ketuklah maka pintu akan dibukakan kepadamu.” Aku berlutut di hadapan-Mu dengan penuh iman dan kepercayaan akan janji-Mu. Aku datang untuk memohon kepada-Mu …… (sebutkanlah permohonanmu)

Kepada siapakah aku harus berpaling kalau tidak kepada-Mu, yang adalah sumber segala rahmat? Ke manakah aku harus mencari kalau tidak ke dalam harta kekayaan ilahi yang memuat kebaikan dan belas kasihan-Mu? Ke manakah aku harus mengetuk pintu kalau tidak pada pintu yang melaluinya Tuhan memberikan diri-Nya kepada kami dan melaluinya kami pergi menuju Tuhan? Aku telah memohon perlindungan-Mu, Tuhan Yesus. Di dalam Engkau aku menemukan penghiburan ketika berduka, perlindungan ketika dianiaya, kekuatan ketika terbeban oleh berbagai pencobaan, dan terang di saat aku ragu dan dalam kegelapan.

Tuhan Yesus, apapun keputusan-Mu terhadap permohonan-Ku, aku akan tetap menyembah-Mu, mengasihi-Mu, memuji dan melayani-Mu. Tuhan Yesus, berkenanlah menerima doaku ini sebagai penyerahan diriku yang sepenuhnya kepada keputusan Hati Kudus-Mu, yang sungguh kuingini agar boleh tergenapi di dalam diriku selamanya.

Amin."

Penjelasan:

maaf kalo salah

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh elvi5abrinaa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 26 Dec 22