Berikut ini adalah pertanyaan dari MF451 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jati dikenal dunia dengan nama teak (bahasa Inggris). Nama ini berasal dari kata thekku dalam bahasa Malayalam, bahasa di negara bagian Kerala di India selatan. Nama ilmiah jati adalah Tectona grandis L.f.
Jati adalah salah satu jenis kayu berkualitas baik. Kualitas kayu jati yang sangat baik berbanding lurus dengan masa pertumbuhannya yang terhitung lambat. Beberapa bagian pohon yang dapat dimanfaatkan meliputi kayu, akar, dan daunnya.
Pohon jati memiliki karakteristik Sumber: Alphaspirit/shutterstock.com tersendiri. Pohon ini dapat tumbuh hingga Gambar 1.12 Pohon jati. ketinggian 30-40 meter. Daunnya lebar, yang akan gugur ketika musim panas tiba. Pohon ini tumbuh di daerah tropis yang bersuhu antara 27-37° Celsius. Batangnya sangat kuat dan awet serta tidak mudah berubah bentuk akibat perubahan cuaca. Sesuai dengan karakternya yang kuat, tahan lama, dan tidak mudah lapuk, pohon jati banyak dimanfaatkan untuk membuat produk yang bernilai tambah tinggi, seperti kapal laut, rumah, mebel atau furnitur, tiang jembatan, dan bantalan rel kereta api.
Selain manfaat-manfaat yang telah dijelaskan sebelumnya, pohon jati memiliki manfaat lain. Daunnya dapat digunakan sebagai pembungkus tempe dan bahan pembuatan teh. Selain itu, parutan kayu jati yang dicampur dengan asam jawa dapat diseduh dan dikonsumsi untuk menyembuhkan penyakit kolera. Akarnya dapat digunakan sebagai bahan pewarna alami. Rantingnya dapat digunakan sebagai kayu bakar dan bahan bakar lokomotif uap.
Pertumbuhan pohon jati memang termasuk lambat. Namun, manfaat pohon jati yang beragam serta kualitasnya yang tinggi mendorong banyak orang menanam pohon jati. Dengan kata lain, jati dibudidayakan karena memiliki nilai ekonomis yang tinggi.
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
A. Analisis berdasarkan struktur karangan di atas:
- Definisi umum: Jati adalah salah satu jenis kayu berkualitas baik.
- Definisi bagian: Pohon jati memiliki karakteristik tersendiri. Pohon ini dapat tumbuh hingga ketinggian 30-40 meter. Daunnya lebar, yang akan gugur ketika musim panas tiba. Pohon ini tumbuh di daerah tropis yang bersuhu antara 27-37° Celsius. Batangnya sangat kuat dan awet serta tidak mudah berubah bentuk akibat perubahan cuaca.
- Definisi manfaat: Pohon jati banyak dimanfaatkan untuk membuat produk yang bernilai tambah tinggi, seperti kapal laut, rumah, mebel atau furnitur, tiang jembatan, dan bantalan rel kereta api. Selain itu, daun pohon jati juga dapat digunakan sebagai pembungkus tempe dan bahan pembuatan teh. Kemudian, parutan kayu jati yang dicampur dengan asam jawa dapat diseduh dan dikonsumsi untuk menyembuhkan penyakit kolera. Akarnya dapat digunakan sebagai bahan pewarna alami dan rantingnya dapat digunakan sebagai kayu bakar dan bahan bakar lokomotif uap.
- Penutup: Pertumbuhan pohon jati memang termasuk lambat. Namun, manfaat pohon jati yang beragam serta kualitasnya yang tinggi mendorong banyak orang menanam pohon jati. Dengan kata lain, jati dibudidayakan karena memiliki nilai ekonomis yang tinggi.
B. Ciri Kebahasaan:
- Verba: membuat, menanam, dibudidayakan, digunakan, dicampur.
- Nomina: Jati, daun, batang, akar, kapal laut.
- Frasa: sangat kuat, bahan pewarna alami, nilai ekonomis yang tinggi.
Pembahasan:
Teks di atas termasuk ke dalam teks laporan hasil observasi. Teks laporan hasil observasi merupakan sebuah tulisan yang berisikan penjabaran umum mengenai sesuatu dari hasil pengamatan.
Pelajari lebih lanjut:
Materi mengenai Teks Hasil Laporan Observasi pada yomemimo.com/tugas/11171609
#BelajarBersamaBrainly #SPJ9
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh esakaes dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Fri, 04 Nov 22