pengertian sistem konsinyasi

Berikut ini adalah pertanyaan dari fanijuniar pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Pengertian sistem konsinyasi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pembahasan

Pengertian Konsinyasi

Konsinyasi adalah sebuah istilah yang digunakan dalam dunia perdagangan. Dalam perdagangan, terdapat beberapa sistem yang digunakan untuk melakukan transaksi, dan salah satu dari nama sistem tersebut adalah sistem konsinyasi. Sistem ini sistem perdagangan yang cara pengaplikasiannya dengan menitipkan produk-produk penjualan kita selaku sebagai seorang supplier kepada para pedagang baik pengecer maupun pedagang tengkulak dengan beberapa persyaratan yang disepakati oleh kedua pihak. Dengan kata lain, ketika memberlakukan sistem ini, seorang produsen atau supplier tidak akan langsung mendapatkan keuntungan melainkan hanya menitipkan barang dagangannya untuk dijual melalui penjual-penjual yang lebih kecil. Produsen dapat mengambil keuntungan penjualan pada waktu-waktu tertentu sesuai dengan kesepakatan yang sudah dipegang oleh kedua pihak baik penitip ataupun yang dititipi produk tersebut. Umumnya seorang penitip akan menanyakan kembali mengenai sudah seberapa banyak barang titipannya telah terjual setelah satu minggu dari hari penitipan, namun ada pula yang melakukannya secara harian. Sebagai contoh, ketika seseorang menjual 100 bungkus snack keripik pisang kepada sebuah toko, kemudian seminggu kemudian baru hanya terjual 40 bungkus, maka jumlah uang yang diberikan kepada produsen adalah hanya dari 40 bungkus yang terjual tersebut dikurangi berapa persen sebagai keuntungan dari yang dititipi produk. Ini adalah kekurangan dari sistem ini. Namun demikian meskipun dibilang sebagai kekurangan, hal ini tidak menjadi masalah.

Untuk aturan bagi hasilnya, tidak ada patokan pasti menegnai sistem konsinyasi ini. Bagi hasil keuntungan penjualan bisa diatur seberapapun perbandingannya sesuai dengan kesepakatan yang dipegang keduanya. Sistem ini sebenarnya sering digunakan untuk memperkenalkan produk-produk baru yang belum memiliki reputasi dalam pasar. Keuntungan dari sistem ini adalah tidak memberikan beban kepada pihak yang dititipi produk ketika produk yang dijual tersebut tidak laku.

Pelajari Lebil Lanjut

Sistem Perdagangan di Indonesia : yomemimo.com/tugas/10186109

Transaksi : yomemimo.com/tugas/2533402

Penjualan : yomemimo.com/tugas/356356

Detil Jawaban

Kelas : SMP 9

Subjek : Bahasa Indonesia

Bab : -

Kode : -

Kata Kunci : Konsinyasi

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh pappao dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 30 Dec 14