Contoh teks eksplanasi ilmu pengetahuan

Berikut ini adalah pertanyaan dari vinosavitno pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Contoh teks eksplanasi ilmu pengetahuan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penjelasan:

Judul: Gunung Meletus

Identifikasi Fenomena

Gunung Meletus adalah peristiwa alam yang terjadi karena adanya endapan magma di dalam perut bumi dan disemburkan oleh gas berkekuatan tinggi.

Gunung api sendiri tercipta karena letusan yang sangat dahsyat di zaman kuno. Secara umum, gunung meletus digolongkan sebagai bencana yang sangat besar.

Ada beberapa gunung api di Indonesia yang pernah mengeluarkan letusan dahsyat, contohnya Gunung Krakatau, Gunung Tambora, dan Gunung Merapi.

Rangkaian Kejadian

Hampir seluruh aktivitas gunung berapi berkaitan dengan zona kegempaan aktif yang letaknya berhubungan langsung dengan batas lempeng bumi.

Peristiwa gunung meletus disebabkan oleh perubahan suhu maupun tekanan yang sifatnya signifikan pada perbatasan lempeng bumi.

Akibatnya, perubahan ini melelehkan batuan di sekitar gunung api dan menjadikannya apa yang disebut lava pijar atau magma.

Lava pijar kemudian mengintrusi celah-celah di antara material di sekitarnya sehingga lava semakin mendekati permukaan bumi.

Lava pijar pada gunung api terbentuk pada kedalaman 60 hingga 160 km di bawah permukaan bumi melalui proses pemanasan pada suhu yang tinggi.

Proses pemanasan ini menghasilkan gas yang kemudian bercampur dengan magma. Magma yang mengandung gas berada di bawah tekanan batuan di sekitar puncak.

Tekanan ini membuatnya bergerak ke atas untuk keluar dari bawah permukaan bumi. Magma dan gas lalu meletus dan membentuk lubang di puncak gunung.

Selanjutnya, magma dan material vulkanik menyembur melewati lubang tersebut. Setelah letusan berhenti, kawah akan terbentuk dan lubang magma tertutup olehnya.

Letusan gunung berapi memberi dampak positif dan negatif pada kehidupan manusia. Dampak positifnya adalah material vulkanik yang keluar akan membuat tanah subur.

Material yang berupa pasir juga dapat ditambang untuk keperluan konstruksi. Sedangkan dampak negatifnya adalah kerusakan lahan pertanian dan pemukiman.

Abu vulkanik yang terhirup juga dapat menyebabkan penyakit pernapasan. Tak jarang bahwa letusan gunung api juga menyebabkan jatuhnya korban jiwa.

Interpretasi

Oleh karena itu, letusan gunung berapi sangat ditakuti oleh masyarakat. Mereka yang tinggal di sekitar gunung api pasti mengungsi jauh-jauh hari sebelum letusan terjadi.

maaf kalok salah

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ginanzaryogigianjar dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 24 May 23