Tulislah atau buatlah sebuah naskah pidato dengan memilih tema berikut

Berikut ini adalah pertanyaan dari pf085283 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tulislah atau buatlah sebuah naskah pidato dengan memilih tema berikut 2.bangga menggunakan bahasa Indonesia

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Bangga Berbahasa Indonesia

Assalamualaikum warrahmatullahi wabarrakatuh.

Selamat pagi salam sejahtera bagi kita semua.

Yang terhormat Ibu Endang Asih Juli Purwani,S.Pd selaku guru bahasa Indonesia serta teman-teman yang saya sayangi. Marilah kita ucapkan puji syukur atas rahmat Tuhan yang Maha Esa karena kita dapat berkumpul pada kesempatan kali ini dengan sehat walafiat tidak kurang suatu apapun.

Izinkanlah saya Triyudho Kuncorojati dari kelas XII MIPA 7 akan menyampaikan pidato yang berjudul “Bangga Berbahasa Indonesia”

Hadirin yang berbahagia bahasa Indonesia adalah jati diri bangsa. Menggunakan bahasa Indonesia berarti memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi. Hal ini bermakna bahwa kita sebagai warga Negara Indonesia telah melakukan upaya pemersatu bangsa sesuai Pancasila, sila “Persatuan Indonesia” . Jiwa semangat sumpah pemuda juga kita implementasikan jika kita menjunjung tinggi bahasa Indonesia. Hal ini dikutip dari sumpah pemuda “Kami putera dan puteri Indonesia menjunjung tinggi bahasa persatuan, bahasa Indonesia”.

Sebagai alat komunikasi antarindividu maupun kelompok, bahasa menjadi kunci terciptanya interaksi. Hal ini dapat dirasakan karena Indonesia memiliki bahasa yang beragam pada setiap daerah. Oleh karena itu, bahasa Indonesia menjadi Lingua franca atau bahasa pemersatu di Indonesia untuk berkomunikasi dengan masyarakat yang memiliki keberagaman bahasa. Salah satu cara menjunjung bahasa Indonesia, yakni dengan menggunakan bahasa yang baik dan benar dalam berkomunikasi.

Hadirin yang saya hormati, saat ini kalangan pemuda kurang menjunjung tinggi bahasa Indonesia. Mereka lebih suka berkomunikasi menggunakan bahasa asing yang dianggap lebih modern dan kekinian. Kadang mereka mencampur bahasa Indonesia dengan bahasa asing. Tentu hal tersebut dapat melunturkan rasa bangga berbahasa Indonesia dan jiwa nasioanalisme.

Sebagai generasi masa depan Indonesia, kita harus bangga berbahasa Indonesia dengan cara lebih memilih mwnggunakan bahasa Indonesia, bukan bahasa Inggris atau bahasa lain dalam komunikasi sehari-hari.

Hadirin yang terhormat, sekian yang bias saya sampaikan. Mohon maaf atas kekurangan dan salah kata. Terimakasih atas perhatiannya.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh najaegas dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 01 Jan 23