7. Penderitaan yang dialami bangsa Indonesia menyadarkan beberapa orang Belanda

Berikut ini adalah pertanyaan dari brainlyuser25 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

7. Penderitaan yang dialami bangsa Indonesia menyadarkan beberapa orang Belanda yang tinggal atau pernah tinggal di Indonesia. Berikut nama yang bukan merupakan salah satu dari mereka adalah ….A. Baroon Van Houvel
B. Van Daventer
C. Douwes Dekker
D. Van Den Bosch

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Van Den Bosch (D) bukan salah satu orang Belanda yang menyadari akan penderitaan bangsa Indonesia. Van Den Bosch adalah seorang gubernur jenderal yang menggagas sistem tanam paksa (cultuurstelsel).

Pembahasan

Mengenal sosok Van Den Bosch

Johannes graaf van den Bosch pertama kali datang ke bumi Jawa tahun 1797. Pada tahun 1830 ia diangkat menjadi Gubernur Jenderal baru di Batavia. Van Den Bosch menggagas adanya sistem tanam paksa.

Sistem tanam paksa dibuat untuk menambah kas negara akibat kehabisan dana perang. Sistem tanam paksa mulai direalisasikan saat Van Den Bosch menjadi gubernur jenderal Hindia Belanda ke-43. Pada penerapan sistem tanam paksa banyak sekali penyimpangan yang merugikan rakyat Indonesia kala itu.

Tanam paksa menyebabkan rakyat diperas secara tenaga dan kekayaan. Akibatnya banyak sekali rakyat yang jatuh miskin.

Penderitaan bangsa Indonesia menyadarkan Belanda

Baron Van Houvell, Edward Douwes Dekker, dan Mr. Van Deventer adalah orang Belanda yang pernah tinggal di Indonesia dan menyadari penderitaan bangsa Indonesia.

Edward Douwes Dekker memiliki nama samaran Multatuli, ia menulis buku berjudul “Max Havelaar” yang berisikan tentan penderitaan rakyat Lebak, Banten. Dalam buku tersebut Douwes Dekker mengajukan tuntutan kepada Belanda untuk memperhatikan kehidupan bangsa Indonesia.

Mr. Van Deventer mengusulkan pembentukan politik Balas BudiEtische Politic” yang terdiri dari tiga program yaitu edukasi, transmigrasi, dan irigasi. Karena terdesak akhirnya pemerintahan Belanda menerapkan Politik Balas Budi, dengan tujuan:

  • Pembangunan irigasi untuk kepentingan pengairan perkebunan Belanda.
  • Edukasi untuk menyediakan tenaga terampil dan murah.

Namun, adanya Pendidikan juga berdampak positif bagi bangsa Indonesia. Masyarakat yang mengenyam Pendidikan mulai tersadarkan akan kondisi bangsa yang sebenarnya.

Baron Van Houvell bersama dengan Fransen van de Putte berjuang keras menghapus sistem tanam paksa melalui parlemen Belanda. Baron merasa kebijakan pemerintah Belanda tidak pro rakyat.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang sistem tanam paksa yomemimo.com/tugas/14296568
  2. Materi tentang dampak sistem tanam paksa yomemimo.com/tugas/9092492
  3. Materi tentang program politik balas budi yomemimo.com/tugas/13974740
  4. Materi tentang tokoh penentang tanam paksa yomemimo.com/tugas/26773654

Detail jawaban

Kelas: 11

Mapel: Sejarah

Bab: Perjuangan Nasional di Indonesia

Kode: 11.3.3

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rizkyerapee dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 31 May 21