16. Sejumlah warga Desa Krebet Sengrong, Bulu Lawang, Malang mengeluhkan

Berikut ini adalah pertanyaan dari lusicitrawati pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

16. Sejumlah warga Desa Krebet Sengrong, Bulu Lawang, Malang mengeluhkan pencemaran udara akibat sisa pembakaran pabrik gula di wilayah itu. Pencemaran udara itu sampai tingkat yang mengkhawatirkan. Akibat pencemaran udara tersebut, sejumlah warga terpaksa menggunakan masker pada pagi hari. Simpulan isi paragraf tersebut adalah … *A. Masker sangat dibutuhkan guna menanggulangi pencemaran udara.
B. Pencemaran udara disebabkan adanya pabrik gula di Desa Krebet.
C. Warga Desa Krebet Sengrong terancam bahaya pencemaran udara.
D. Sisa pembakaran pabrik gula mangakibatkan penyakit pernafasan.
17. Selain kemudahan yang ditawarkan gawai dalam kehidupan, kita juga harus menyadari efek negatif dari penggunaan gawai yang berlebihan, yaitu kecanduan gawai. Kecanduan gawai mengacu pada ketergantungan, penggunaan gawai yang berlebihan dan tidak terkendali. Fenomena kecanduan gawai telah menjadi perhatian global karena dapat berkontribusi pada kesehatan mental yang buruk. Kecanduan gawai juga telah dikategorikan sebagai kecanduan perilaku karena ketidakmampuan pengguna untuk mengontrol penggunaannya. Simpulan isi paragraf tersebut adalah …. *
A. Masalah kecanduan gawai begitu penting sehingga menjadi perhatian masyarakat dunia.
B. Efek negatif penggunaan gawai yang berlebihan dan tak terkendali adalah kecanduan gawai.
C. Kecanduan gawai harus diwaspadai karena berkontribusi pada kesehatan mental yang buruk.
D. Kecanduan gawai digolongkan sebagai kecanduan perilaku sebagai akibat pengguna tidak dapat mengontrol perilakunya.
18. Setiap orang punya standar kebahagiaan masing-masing. Mungkin hari ini yang membuatnya bahagia adalah ketika bisa menyelesaikan tugas lebih cepat dari biasanya. Akan tetapi, di kesempatan lain, kebahagian bisa diperoleh saat mendapatkan tantangan baru yang menjanjikan prestasi lebih baik.Jauh di seberang sana, mereka yang hidup sederhana sudah merasa bahagia luar biasa ketika mendapatkan sepiring nasi dan lauk, meskipun belum ada jaminan esok hari bakal mendapat makan layak.Komentar yang tepat terhadap isi teks tersebut adalah … *
A. Kebahagiaan boleh jadi menjadi milik semua orang.
B. Bahagia bukan milik orang kaya dan orang yang kuasa.
C. Orang yang iri kepada orang lain cenderung tidak bahagia.
D. Kebahagiaan terletak pada rasa syukur terhadap apa yang kita miliki.
19. Siaran televisi mempunyai dampak positif dan negatif bagi pemirsa anak-anak, pelajar, atau orang tua.Kalimat tanggapan berupa kritik sesuai pernyataan di atas adalah.... *
A. Walaupun demikian, televisi dapat dijadikan sarana belajar
B. Melalui televisi, setiap pemirsa mendapat pengetahuan yang luas
C. Dari berbagai acara televisi yang kurang mendidik dapat memunculkan kenakalan remaja
D. Seluruh acara yang ditayangkan melalui televisi menjadi suatu kebanggaan
20. Minggu lalu, saya berekreasi ke Taman Tirta. Suasananya sangat menyenangkan. Sayangnya, ada hal yang membuat kami tidak nyaman. Sampah-sampah berserakan di kawasan Taman Tirta. Ternyata, fasilitas tempat sampah sangat minim sehingga tidak cukup untuk menampung sampah para pengunjung.Simpulan dari kutipan teks tanggapan tersebut adalah.... *
A. Sampah-sampah berserakan di Taman Tirta karena minimnya tempat sampah
B. Warga tidak perlu berkunjung ke Taman Tirta karena suasananya tidak menyenengkan.
C. Fasilitas tempat sampah sangat minim sehingga cukup untuk menampung sampah para pengunjung.
D. Ada hal yang membuat kami tidak nyaman, pemerintah daerah perlu memfasilitas.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

16. B. Pencemaran udara disebabkan adanya pabrik gula di Desa Krebet.

17. D. Kecanduan gawai digolongkan sebagai kecanduan perilaku sebagai akibat pengguna tidak dapat mengontrol perilakunya.

18. D. Kebahagiaan terletak pada rasa syukur terhadap apa yang kita miliki.

19. C. Dari berbagai acara televisi yang kurang mendidik dapat memunculkan kenakalan remaja

20. A. Sampah-sampah berserakan di Taman Tirta karena minimnya tempat sampah

Penjelasan:

jadikan jawaban terbaik

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh pancaprakasaa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 22 Jun 21