Tuliskan contoh puisi beserta analisisnya lengkap!

Berikut ini adalah pertanyaan dari Alfarisi5390 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tuliskan contoh puisi beserta analisisnya lengkap!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Berikut adalah sebuah contoh puisi beserta analisis lengkapnya:

Aku

Karya: Chairil Anwar

“Kalau sampai waktuku

Kumau tak seorang kan merayu

Tidak juga kau

Tak perlu sedu sedan itu

Aku ini binatang jalang dari kumpulannya yang terbuang

Biar peluru menembus kulitku

Aku tetap meradang menerjang

Luka dan bisa kubawa berlari

Hingga terbit pedih perih

Dan aku akan lebih tidak perduli

Aku mau hidup seribu tahun lagi”

Analisis unsur intrinsik dari puisi Aku antara lain sebagai berikut:

  1. Tema. Puisi Aku menceritakan tentang semangat perjuangan menjalani kehidupan meskipun menghadapi banyak rintangan.
  2. Diksi. Penulis menggunakan beberapa kata kiasan seperti “kalau sampai waktuku” yang berarti jika sudah saatnya dia mati. “Tak perlu sedu sedan itu” memiliki arti orang-orang di sekitarnya tak perlu bersedih jika dia mati nanti.
  3. Rasa. Perasaan yang disampaikan penyair di sini adalah ekspresi pendamba kebebasan dan tekad yang kuat. Segala kesakitan akan membuatnya lebih kuat dari sebelumnya.
  4. Suasana. Haru dan penuh perjuangan.
  5. Majas. Penyair menggunakan beberapa majas, seperti hiperbola pada “meradang menerjang”.
  6. Amanat. Dalam kehidupan kita harus berjuang dan tak menyerah dengan kesulitan hidup. Kita harus berkarya sebaik mungkin hingga karya kita abadi dikenang orang lain.

Pembahasan

Puisi adalah sebuah jenis karya sastra yang ditulis dengan mengutamakan unsur keindahan. Puisi Aku karya Chairil Anwar merupakan sebuah contoh puisi baru yang struktur rimanya lebih bebas daripada puisi lama.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang pengertian puisi yomemimo.com/tugas/8535652
  2. Materi tentang makna puisi secara keseluruhan yomemimo.com/tugas/26270733
  3. Materi tentang unsur-unsur puisi yomemimo.com/tugas/2450415

Detail jawaban

Kelas: 8

Mapel: Bahasa Indonesia

Bab: Sastra

Kode: 8.1.1

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh yayangandita dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 01 Dec 19