Bagaimana pendekatan yang dilakukan pewawancara di awal kegiatan wawancara terhadap

Berikut ini adalah pertanyaan dari shakina1125 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bagaimana pendekatan yang dilakukan pewawancara di awal kegiatan wawancara terhadap narasumber

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Sebelum melakukan wawancara upayakan hal berikut :

-  Menghubungi orang yang akan diwawancara, baik langsung maupun tidak langsung dan pastikan kesediaannya untuk diwawancarai.

-  buat daftar pertanyaan yang sesuai dengan pokok-pokok masalah yang akan ditanyakan dalam wawancara dengan memperhatikan 6 unsur berita, yaitu 5W + 1H dan saat kegiatan wawancara berlangsung usahakan tidak terlalu bergantung dengan pertanyaan yang telah disusun.

-  Berikan kesan yang baik dengan datang tepat waktu sesuai perjanjian.

-  Perhatikan cara berpakaian, gaya bicara, dan sikap agar menimbulkan kesan yang simpatik dan menarik.

Pada saat wawancara, perhatikan berikut ini:

-  Jelaskan identitas dan tujuan wawancara sebelum dimulai  

-  Mulai wawancara dengan pertanyaan yang ringan dan bersifat umum. Lakukanlah pendekatan tidak langsung pada persoalan, misalnya lebih baik tanyakan dulu soal kesenangan atau hobi tokoh.

-  Sebutkan nama narasumber secara lengkap dan bawalah buku catatan, alat tulis, atau tape recorder saat melakukan wawancara agar tidak ada informasi yang ketinggalan

-  Dengarkan pendapat dan informasi dengan seksama, usahakan tidak menyela agar keterangan tidak terputus dan tidak meminta pengulangan jawaban dari narasumber.-  Hindari pertanyaan yang berbelit-belit.

-  Harus tetap menjaga suasana agar tetap informatif.

-  Hindari pertanyaan yang menyinggung dan menyudutkan narasumber.

-  Harus pandai mengambil kesimpulan

-  Beri kesan yang baik setelah wawancara.  

Jadi kalimat pembuka untuk memulai wawancara antara lain:

- salam pembuka

- memperkenalkan diri

- menjelaskan tujuan wawancara

- menyebut nama lengkap narasumber

- bertanya kesediaan untuk diwawancarai dan mengucapkan terima kasih atas kesediaan narasumber untuk diwawancarai

Penjelasan:

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sherinalvito dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 25 Jul 21