contoh teks persuasi teks deskripsi teks eksposisi​

Berikut ini adalah pertanyaan dari noname17393 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Contoh teks persuasi
teks deskripsi
teks eksposisi​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1.contoh teks persuasi :

Ayo lestarikan literasi Indonesia. Kita masih membutuhkan banyak buku fisik. Buku menjadi penunjang utama dalam proses belajar mengajar. Kemajuan teknologi mengenalkan kita pada buku elektronik. Namun peran buku fisik tidak dapat ditinggalkan begitu saja. Dunia pendidikan tetap membutuhkan buku fisik, terutama untuk wilayah-wilayah yang jauh dari pusat pemeritahan.

Tidak semua wilayah di Indonesia memiliki akses internet cepat atau fasilitas memadai. Sementara untuk membaca satu buku elektronik diperlukan perangkat keras. Berbeda dengan buku fisik, ia dapat dipinjam dan dibaca bergiliran. Tidak perlu bergantian untuk memakai perangkat.

Keberadaan buku elektronik baik, namun tidak dapat diterapkan di semua wilayah. Buku fisik masih lebih efektif selama fasilitas belum merata. Oleh sebab itu, salurkan buku-buku fisik ke daerah dengan akses terbatas. Dorong pemerintah memenuhi kebutuhan buku dengan merata. Mari sama-sama memajukan dunia literasi Indoensia.

2.contoh teks deskripsi :

Aku mempunyai kucing yang dinamakan Blacky, sesuai dengan namanya ia berwarna hitam pekat dengan mata yang berwarna putih terang. Ia memiliki ekor panjang dengan bulu yang sangat halus. Blacky sangat gemar bermain bola serta memakan ikan dan juga nasi.

3.contoh teks eksposisi :

Pisang merupakan jenis tumbuhan yang sering dijumpai di sekitar rumah. Tanaman ini umumnya dimakan buahnya. Buah pisang sendiri mengandung Vitamin A, B, B6 dan C, kalsium, fosfor, kalium, magnesium dan karbohidrat yang sangat baik untuk kesehatan. Tak hanya buahnya, hampir seluruh bagian pohon pisang pun bisa dimanfaatkan, terutama untuk kesehatan.

Selain buahnya, bagian dari pohon pisang yang juga sering dimanfaatkan adalah daunnya. Daun pisang umumnya digunakan untuk pembungkus makanan yang aman. Tidak hanya aman, membungkus makanan dengan daun pisang juga terbilang bermanfaat. Ini karena pada daun pisang terdapat zat polifenol yang bermanfaat sebagai antioksidan.

Ada pula jantung pohon pisang yang biasanya dimanfaatkan untuk dimasak sebagai sayur. Bagian dari pohon pisang ini memiliki kandungan flavonoid. Flavonoid sendiri dikenal sebagai antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas sekaligus mencegah timbulnya kanker. Ada pula kandungan mineral, vitamin dan protein yang juga bermanfaat bagi kesehatan.

Dapat dilihat bahwa pisang adalah tanaman yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Tidak hanya buahnya, bagian lain pun memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan. Karena itu tidak ada salahnya menanam pohon pisang karena manfaat yang bisa didapatkan pun sangat banyak.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ismaaa28 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 08 Jul 21