1. Bacalah paragraf berikut! Sampah plastik sangat berbahaya jika dibuang

Berikut ini adalah pertanyaan dari agusjafar1 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Bacalah paragraf berikut!Sampah plastik sangat berbahaya jika dibuang sembarangan. Sampah plastik tidak bisa membusuk.

Ini berarti sampah plastik tidak dapat didaur ulang oleh alam. Jika terbawa oleh air sungai akan

mengganggu ekosistem. Banyak makhluk hidup yang mati karena menelan sampah plastik.

Ide pokok paragraf di atas adalah ... .

A. membuang sampah sembarangan

B. dampak membuang sampah sembarangan

C. dampak membuang sampah plastik secara sembarangan

D. sampah plastik tidak dapat didaur ulang oleh alam


2. Bacalah teks paragraf berikut!

Penyakit influenza termasuk ke dalam penyakit yang penularannya sanagt mudah. Penyakit ini

menyebar dari satu orang ke orang lain melalui kontak langsung. Menurut penelitian terbaru,

penyebaran virus flu sangat terkait dengan level kelembapan udara. Di negara beriklim sedang

seperti Amerika Utara dan Eropa, wabah flu biasanya terjadi di musim dingin. Sementara di negara

tropis influenza menyebar di musim penghujan. Ide pokok paragraf tersebut adalah ....

A. Jenis penyakit yang penularannya mudah C. penyebab penyakit influenza

B. Mudahnya menular D. penyebaran penyakit influenza


3. Bacalah teks berikut!

Generasi Z adalah anak-anak yang lahir antara tahun 1995-2010. Generasi Z tumbuh di era digital

dan bebas mengakses segala informasi dari internet. Bisa disimpulkan, generasi Z memiliki

kemampuan lebih dalam mengakses informasi walaupun usia mereka masih kecil. Mereka sejak kecil

sudah mengenal komputer, laptop, handphone, iPads, PDA, MP3 player, BBM, internet dan aneka

perangkat elektronik lainnya. Hal inilah yang nantinya berpengaruh baik langsung maupun tidak

langsung terhadap perilaku mereka.

Pernyataan yang sesuai dengan isi teks tersebut adalah ....

A. Generasi Z adalah anak-anak kecil dengan kemampuan lebih dalam mengakses informasi.

B. Kebebasan dalam mengakses segala informasi dari internet hanya dimilki generasi Z.

C. Alat-alat elektronik canggih sangat membantu pertumbuhan dan perkembangan generasi Z.

D. Perilaku generasi Z akan dipengaruhi alat-alat elektronik yang sejak kecil mereka kenal.

4. Bacalah teks berikut!
Suku Bauzi atau biasa disebut dengan Baudi, Bauri atau Bauji, merupakan satu dari sekirtar 260-an

suku asli Papua. Suku ini dianggap sebagai salah satu suku pedalaman Papua paling terasing.

Bagaimana tidak, luasnya hutan belantara, pegunungan, lembah, rawa hingga sungai-sungai besar

yang berkelok-kelok di sekitar kawasan Mamberamo telah membuat suku ini nyaris tak bersentuhan

langsung dengan peradaban modern. Kehidupan keseharian suku ini masih dijalani secara tradisional.

Pernyataan yang sesuai dengan isi teks di atas adalah ...

A. Suku Bauzi menyebar di seluruh wilayah Mamberamo.

B. Kehidupan suku Bauzi terbagi dalam bebrapa suku kecil.

C. Luasnya hutan di Papua membuat suku Bauzi terasing.

D. Banyaknya suku di Papua membuat suku Bauzi tidak trkontrol.


5. Bacalah teks berikut!

Tanah adalah bagian kerak bumi yang tersusun dari mineral dan bahan organik. Tanah sangat

penting peranannya bagi semua kehidupan di bumi. Tanah mendukung kehidupan tumbuhan dengan

menyediakan hara dan air sekaligus sebagai penompang akar. Struktur tanah yang berongga-rongga

juga menjadi tempat yang baik bagi akar untuk bernapas dan tumbuh. Bagi sebagian besar hewan

darat, tanah menjadi lahan untuk hidup dan bergerak

Pertanyaan yang jawabannya sesuai dengan isi teks tersebut adalah ....

A. Mengapa tanah menjadi sangat penting peranannya bagi semua kehidupan di bumi ?

B. Bagaimana cara tanah menyediakan hara dan air untuk kehidupan tumbuhan ?

C. Kapan tanah menjadi tempat yang baik bagi akar untuk bernapas dan tumbuh ?

D. Apa saja manfaat mineral dan bahan organik bagi semua kehidupan di bumi ?


6. Bacalah teks berikut!

Kandungan karbohidrat yang dimiliki kolang kaling bisa memberikan rasa kenyang bagi orang yang

mengonsumsinya. Kolang kaling juga dapat menghentikan nafsu makan atau paling tidak

mengakibatkan konsumsi makanan jadi menurun. Hal ini membuat kolang kaling cocok dikonsumsi

sebagai makanan diet. Kolang kaling juga bermanfaat untuk mengobati nyeri sendi dan mengandung

kalsium sama dengan tulang sapi. Kandungan mineral seperti protasium, iron, kalsium mampu

menyegarkan tubuh dan memperlancar proses metabolisme tubuh.

Pertanyaan yang jawabannya sesuai dengan isi teks tersebut adalah ....

A. Mengapa kalsium dalam kolang kaling disamakan dengan tulang sapi ?

B. Bagaimana kolang kaling dapat memperlancar metabolisme ?

C. Bagaimana kolang kaling dapat memberikan rasa kenyang ?

D. Mengapa kolang kaling cocok untuk orang diet ?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. C. dampak membuang sampah plastik secara s-

embarangan

2. D. penyebaran penyakit influenza

3. A. Generasi Z adalah anak anak kecil dengan kemampuan lebih dalam mengakses informasi.

4. C. Luasnya hutan di Papua membuat suku Bau-

zi terasing.

5. A. Mengapa tanah menjadi sangat penting per-

anannya bagi semua kehidupan di bumi?

6. C. Bagaimana kolang kaling dapat memberikan

rasa kenyang?

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh grace5980 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 03 Jul 21