1. Sebutkan dan jelaskan empat ciri-ciri teks ulasan!2. Sebutkan lima

Berikut ini adalah pertanyaan dari dpproo77 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Sebutkan dan jelaskan empat ciri-ciri teks ulasan!2. Sebutkan lima tujuan penulisan teks ulasan!

3. Apakah dalam suatu karya selalu memuat kelebihan dan kelemahan? Jelaskan!

4. Sebutkan dan jelaskan empat struktur teks ulasan!

5. Mengapa struktur dalam teks ulasan harus disajikan secara berurutan? Jelaskan!

6. Apakah dalam menulis teks ulasan harus memuat empat struktur secara urut dan lengkap? Jelaskan!

7. Jelaskan perbedaan konjungsi temporal dengan konjugsi kausalitas dalam penulisan teks ulasan! Masing-masing berikan satu contoh kalimat yang terdapat konjungsi temporal / konjungsi kausalitas!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. -Berisikan informasi yang didasari dengan pandangan atau opini penulis terkait sebuah karya atau produk.

-Memiliki struktur yang terdiri dari orientasi, tafsiran, evaluasi & rangkuman.

-Pendapat atau opini berdasarkan dengan fakta yang diinterpretasikan

-Mempunyai sebutan lain yakni resensi

2. Memberikan informasi terhadap hal layak umum terkait kelayakan yang ada pada suatu karya.

Menunjukkan penulisan atau pandangan si penulis resensi kepada sebuah karya.

Mengetahui perbandingan karya satu dengan karya lain yang serupa.

Memberikan informasi yang komprehensif terkait sebuah karya.

Membantu si pembaca untuk mengetahui isi dari sebuah karya

3. Ya, tentu. Karena setiap karya pasti memiliki kekurangan masing-masing dan tidak ada yang sempurna, itu sebabnya dibutuhkan editor atau bahkan terbitan buku sama dengan jilid yang sudah diperbarui.

4. Orientasi yaitu bagian pengenalan dan gambaran umum tentang karya yang diulas.

Tafsiran yang berisi tentang keunikan, keunggulan dan kualitas karya.

Evaluasi, yaitu berisikan pendapat dan pandangan penulis mengenai karya yang diulas.

Rangkuman yang berisikan kesimpulan mengenai kekurangan dan kelebihan karya serta rekomendasi penulis terhadap karya yang diulas.

5. Karena apabila tidak berurut akan membingungkan pembaca memahami teks ulasan. Contohnya jika dimulai dari tafsiran yang menjelaskan keunikan karya namun tidak didahului dengan orientasi atau pengenalan karya maka akan membuat pembaca bingung tentang hal yang dibahas karena tiba-tiba membaca keunikan karya tanpa mengenal karya yang dimaksud.

6. Struktur teks ulasan adalah susunan yang digunakan untuk membangun suatu teks ulasan sehingga menjadi suatu bagian teks yang utuh. Struktur teks ulasan tentu harus berurut agar mempermudah pembaca dalam memahami ulasan dalam teks tersebut.

7. konjungsi temporal / kronologis adalah kata hubung yang berkenaan dengan waktu (Contoh: lalu,kemudian)

Sedangkan konjungsi kausalitas adalah kata hubung yang berkenaan dengan sebab akibat (Contoh: karena, oleh sebab itu, sehingga).

-Contoh kalimat konjungsi temporal:

Setelah minyak sudah panas, kemudian masukkan bumbu yang sudah ditumbuk halus.

-Contoh kalimat konjungsi kausalitas:

Andi sangat rajin dalam belajar, sehingga dia bisa meraih juara kelas.

Semoga membantu!

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh silvanaginting dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 05 Aug 21