Bagaimana cara membuat air sungai dapat berubah menjadi air bersih​

Berikut ini adalah pertanyaan dari sooopo pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bagaimana cara membuat air sungai dapat berubah menjadi air bersih​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Berikut adalah langkah-langkah yang diperlukan dalam proses penjernihan air :

Tampung air sungai atau air danau dalam wadah penampung sebanyak 200 liter. Bisa menggunakan drum bekas kapasitas 200 liter.

Siapkan papan berbentuk dayung sebagai alat untuk pengaduk.

Masukkan tawas sebanyak 1-2 sendok makan ke dalam air yang akan diolah.

Aduk campuran air dan tawas dengan kecepatan penuh selama 1 - 2 menit. Kecepatan penuh di sini maksudnya agar campuran tawas dengan air dapat bercampur sempurna sehingga partikel penyebab kekeruhan dapat tertangkap oleh ion tawas.

Selanjutnya teruskan pengadukan selama 5 - 10 menit secara perlahan. Perlahan di sini maksudnya agar partikel yang sudah bergabung dengan ion tawas dapat menggumpal lebih besar dan tidak pecah kembali.

Setelah pengadukan, diamkan selama kurang lebih 4 jam agar semua flokulan mengendap di dasar wadah.

Air jernih siap digunakan.

Penjelasan:

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh antydjauhar dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 12 Jul 22