Berikut ini adalah pertanyaan dari stevendsebastiandjap pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
kalau saya puas pidato aku kasih jawaban terbaik
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
◇) Pembukaan Pidato Tentang Bahaya Merokok :
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Pertama-tama marilah kita memanjatkan puja dan juga puji syukur kehadirat ALLah SWT yang memberi banyak sekali rahmat, nikmat serta hidayahNya. Tidak lupa juga shalawat dan salam mari kita haturkan kepada junjungan kita nabi agung Muhammad SAW yang merupakan pemimpin umat manusia, kepada keluarga dan keluarga serta para sahabat-sahabatnya.
◇) Isi Pidato Tentang Bahaya Merokok :
Hadirin yang saya hormati.
Rokok adalah suatu benda yang memang tidak asing lagi ditelinga. Dalam rokok juga menghasilkan asap yang di dalamnya mengandung berbagai jenis zat kimia yang sangat berbahaya. Bahkan selain itu, menghirup asap rokok sama halnya dengan memasukkan racun dalam tubuh kita. Sebab merokok bisa menggangu kesehatan, hal tersebut tidak bisa di pungkiri. Tidak sedikit sekali penyakit yang ditimbulkan dari asap rokok ini. Dan kebiasaan merokok ini bukan saja menggangu bagi si perokok namun menggangu orang-orang yang berada disekitarnya.
Searing ini jumlah perokok kian meningkat. Utamanya bagi perokok remaja, yang kian hari kian bertambah pula jumlahnya khusus dinegara berkembang. Hal ini adalah tantangan berat untuk upaya peningkatan serta derajat kesehatan masyarakat. Di dalam asap rokok ini memang banyak sekali adanya zat-zat kimia yang sangat berbahaya, diantaranya ialah nikotin dan juga tar. Nikotin adalah racun saraf yang sangat berpotensi dan biasanya di pakai sebagai bahan baku beragam jenis insektisida. Dalam koensentrasi yang rendah zat ini sudah bisa membuat seseorang ketagihan. Selanjutnya tar yang merupakan beribu-ribu bahan kimia yang ada didalam asap rokok serta bersifat karsinogen bisa mengakibatkan kanker. Di saat rokok ini dihisap tar akan masuk dengan mudah kedalam rongga mulut sebagai uap, dan setelah dingin uap tadi akan menjadi padat dan juga mengendap berwarna coklat di permukaan gigi, saluran pernafasan serta paru-paru. Selain nikotin dan juga tar didalam rokok ini masih mengandung banyak zat kimia yang berbahaya.
◇) Penutup Pidato Tentang Bahaya Merokok :
Tidak sedikit sekali penelitian yang membuktikan menghirup asap rokok bisa meningkatkan resiko munculnya penyakit misalnya seperti kanker, impotensi, serangan jantung, serta gangguan kehamilan dan juga janin. Dan dari urain tersebut pastinya kita telah mengetahui betapa bahanya rokok tersebut. Sebab banyak sekali penyakit yang ditimbulkan sebab rokok. Untuk kita sepatutnya menghindari serta menjauhi asap rokok sebab sudah terbukti bahayanya asap rokok untuk kesehatan.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh FFVINZZ dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 07 Feb 22