contoh teks humor beserta strukturnya​

Berikut ini adalah pertanyaan dari adindaraaa pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Contoh teks humor beserta strukturnya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Contoh Teks Humor

Suatu hari, Bambang ketahuan sedang mencuri jambu air. Pas sedang enak-enaknya memanjat sambil memetik beberapa buah jambu, tiba-tiba Pak Gatot sang pemilik pohon keluar rumah dan melihat pohon jambu air itu bergerak-gerak.

Pak Gatot: Hoi…siapa itu yang panjat pohon?

Bambang: (Sontak Bambang sangat kaget dan panik lalu dengan refleks ia menjawab) Ampun pak..

Pak Gatot: Ampun siapa?

Bambang: Saya pak….

Pak Gatot: Saya siapa???

Bambang: Maaf, saya kurang tahu bapak siapa…

Pak Gatot: (jengkel) Kamu ngapain di situ?

Bambang: Panjat pohon jambu pak…

Pak Gatot: (semakin jengkel) Mau nyolong jambu punya saya ya!!!

Bambang: Tidak pak…saya cuma mau nyari belalang kayu.

Pak Gatot: Buat apa belalang kayu?

Bambang: Buat bikin rujak buah pak….

Struktur dari teks diatas memilik beberapa bagian, yang pertama pengenalan, kedua permasalahan, ketiga klimaks, dan terakhir penyelesaian.

Penjelasan:

Teks Humor

Teks Humor adalah sebuah teks yang disusun secara terstruktur yang bertujuan untuk menghibur pembaca dengan jalan cerita humor didalamnya. Teks humor digunakan untuk menghibur para pembaca misalnya pada cerpen, komik, novel, dan lain sebagainya. Teks humor bisa diambil dari kisah nyata atau dibuat berdasarkan imajinasi penulis dengan menyisipkan klimaks humor pada akhir cerita atau juga bisa disisipkan kisah humor pada awal dan tengah cerita.

Pelajari lebih lanjut

materi tentang teks humor yomemimo.com/tugas/424598

----------------------------

Detail Jawaban

Kelas : 9

Mapel : Bahasa Indonesia

Bab : Bab 11 - Menyunting Beragam Teks

Kode : 9.1.11

Kata Kunci :

teks humor

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh CahyaCansz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 11 Jan 22