Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan benar!1. Kata berimbuhan yang tidak tepat

Berikut ini adalah pertanyaan dari santi441 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan benar!1. Kata berimbuhan yang tidak tepat terdapat dalam kalimat
A. Mereka terlalu mengaitkan kejahatan dengan alkohol.
B. Mengkritik boleh, asal membangun.
C. Jangan mengkesampingkan masalah sepele.
D. Mudah saja menerapkan teori tersebut.

2. Perkembangan kedudukan Ejaan Van Ophuijsen tergantikan oleh Ejaan Soewandi pada 19 Maret 1947. Ciri-ciri Ejaan Soewandi yaitu, kecuali:
A. penggunaan huruf j untuk menuliskan kata jang dan sajang
B. penggunaan huruf u untuk menggantikan oe
C. penggunaan bunyi sentak k menggantikan tanda diakritik
D. penggunaan kata depan di dan awalan di yang sama yakni dirangkaikan dengan kata yang mengikutinya

3. Manakah di antara kalimat di bawah ini yang tidak menggunakan huruf kapital atau huruf besar dengan tepat:
A. Bapak menasihatkan,” Berhati-hatilah, Nak!”
B. Surat Saudara sudah saya terima.
C. Saya telah membaca buku Dari Ave Maria ke Jalan Lain ke Roma.
D. Sudahkah anda tahu?

4. Ia dilahirkan pada tahun 1896 (?)
Kegunaan tanda tanya di antara tanda kurung dalam contoh di atas adalah:
A. untuk menandai kalimat tanya yang diletakkan pada akhir kalimat
B. untuk mengapit keterangan atau kejelasan yang bukan merupakan bagian yang pokok dari pembicaraan
C. untuk menunjukkan adanya bagian-bagian yang dilesapkan
D. untuk menyatakan keragu-raguan atau kesangsian

5. Tanda baca yang digunakan untuk menandai adanya jeda atau kesenyapan antara suatu kalimat ialah:
A. tanda koma
B. tanda titik koma
C. tanda titik dua
D. tanda penghubung

6. Penulisan akronim yang tepat terdapat dalam kalimat:
A. Kakakku kuliah di UIN Jakarta jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia.
B. Anton diterima di AKABRI setamat SMU.
C. Kantor BAPPENAS terletak di Jalan Diponegoro Jakpus.
D. Stasiun Gambir terletak di sebelah timur MONAS.

7. Penulisan kata serapan yang benar terdapat dalam kalimat:
A. Secara teknis, pekerjaan itu tidak terlalu sulit.
B. Secara tehnis, pekerjaan itu tidak terlalu sulit.
C. Secara technis, pekerjaan itu tidak terlalu sulit.
D. Secara tekhnis, pekerjaan itu tidak terlalu sulit.

8. Para penutur yang berbahasa Indonesia terpengaruh oleh bahasa daerah yang telah mereka kuasai sebelumnya. Pengaruh itu berkenaan dalam semua aspek ketatabahasaan dan pengaruh yang jelas ialah dalam bidang:\
A. ucapan
B. ejaan
C. tulisan
D. bahasa

9. Tanda baca yang digunakan untuk memisahkan bagian-bagian kalimat yang sejenis dan setara ialah:
A. tanda koma
B. tanda titik koma
C. tanda titik dua
D. tanda pisah

10.Manakah penulisan bilangan yang benar di bawah ini:
A. bilangan yang menunjukkan jumlah dari satu sampai sembilan ditulis dengan angka
B. di dalam grafik jumlah seperti “dua juta rupiah” ditulis dengan angka
C. bilangan untuk menunjukkan nomor rumah ditulis dengan huruf
D. untuk penulisan singkatan-singkatan seperti Rp (rupiah), kg (kilogram), m (meter) ditulis dengan tanda titik


Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Langsung jawaban ya kak.

1. Jawabannya c.

2. Jawabannya b. (kurang yakin saya ini)

3. Jawabannya a.

4. Jawabannya d.

5. Jawabannya a.

6. Jawabannya a.

7. Jawabannya a. (ikut KBBI luring)

8. Jawabannya b.

9. Jawabannya b.

10. Jawabannya a. (ragu-ragu saya)

Sekian. Diperiksa dulu kebenaran salahnya)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh kembarnakal2 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 03 Aug 21