buatlah sebuah teks prosedur masing-masing satu teks tentang membuat sesuatu,

Berikut ini adalah pertanyaan dari ysikaa68 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Buatlah sebuah teks prosedur masing-masing satu teks tentang membuat sesuatu, melakukan sesuatu, dan menggunakan sesuatutolong dibantu ya kak,,
jawab cepet,,
besok mo dikumpulin,,!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1) Membuat sesuatu ;

Contoh Teks Prosedur Membuat Makanan

Cara Mengolah Nasi Goreng

Nasi goreng bukan lagi hal yang jarang kita dengar. Banyak masyarakat atau orang – orang yang sangat menyukai makanan yang satu ini. Nasi goreng sendiri artinya adalah makanan yang dibuat dengan menggunakan bahan pokok nasi dan nasi tersebut digoreng dengan bumbu sesuai selera namun identik dengan tambahan kecap. Nah kali ini mimin akan membagikan bagaimana cara mengolah nasi goreng yang mudah dan sederhana namun tetap nikmat saat dimakan. Berikut langkah – langkahnya.

a) Alat dan bahan:

Nasi

Bawang merah dan putih

Minyak goreng

Telor

Kecap manis

Penggorengan

Garam

Spatula

Penyedap rasa

Piring

Blender

b) Langkah pembuatan:

Kupaslah dan bersihkanlah bawang lalu blender sampai halus untuk dijadikan sebagai bumbu dasar

Panaskanlah minyak goreng yang sudah dituang ke penggorengan di atas kompor menyala

Jika minyaknya sudah panas, masukkanlah bumbu bawang yang sudah diblender lalu tumislah sebentar

Setelah itu pecahkanlah telur di atas penggorengan dan tumislah telor dengan bumbu bawang tadi secara bersamaan

Masukkanlah garam dan penyedap rasa lalu tumislah sebentar secara bersamaan sampai tercium wangi

Tuanglah nasi yang sudah didinginkan ke dalam penggorengan tersebut lalu aduklah sampai bumbu tercampur merata

Jika sudah tercampur, masukkanlah kecap secukupnya lalu aduklah lagi sampai semua tercampur dan matang dan nasi goreng pun siap disajikan.

2) Melakukan sesuatu ;

Cara Memainkan Alat Musik Angklung

Angklung merupakan warisan seni tradisional Indonesia. Sebagai warisan seni yang sangat berharga, kita hendaknya belajar memainkan angklung.

Begini cara memainkan angklung.

1. Pegang angklung dengan tangan kiri. Pegang angklung dengan cara memegang simpul pertemuan dua tiang angklung vertikal dan

horisontal (yang berada di tengah), sehingga angklung dipegang tepat di tengah-tengah.

2. Pegang dengan genggaman tangan dan telapak tangan menghadap ke atas atau pun ke bawah.

3. Posisikan angklung yang dipegang tegak dan sejajar dengan tubuh. Jarak angklung dari tubuh sebaiknya cukup jauh (siku tangan kiri

hampir lurus) agar angklung dapat digetarkan dengan baik dan maksimal.

4. Pegang ujung tabung dasar angklung (horisontal) dengan tangan kanan dan getarkan dengan getaran ke kiri dan ke kanan, dengan posisi

angklung tetap tegak (horisontal), tidak miring agar suara angklung rata dan nyaring.

5. Sewaktu angklung digetarkan, sebaiknya dilakukan dengan frekuensi getaran yang cukup sering sehingga suara angklung lebih halus dan

rata.

6. Mainkan angklung sambil berdiri agar hasil permainan lebih baik.

Selamat berlatih untuk melestarikan budaya kita.

3) Mengunakan sesuatu ;

1) masukkan pakaian kotor dan deterjen ke dalam tabung mesin cuci

2)isi tabung dengan air bersuhu sesuai kebutuhan

3) jalankan siklus pencucian

4) setelah siklus air selesai , keluarkan air melalui selang yang tersedia.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dinaindriyani125 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 15 Feb 22