Bacalah contoh teks eksposisi di bawah ini lalu analisis kebahasaanya:nomina,pronomina,konjungsi,verba,

Berikut ini adalah pertanyaan dari Rara31634 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bacalah contoh teks eksposisi di bawah ini lalu analisis kebahasaanya:nomina,pronomina,konjungsi,verba, leksikal,memuat fakta,Menyatakan & Menjelaskan Pendapat,Penegasan PendapatJudul : Kemacetan dan Masa Depan Kota

Pernyataan pendapat/TESIS Transportasi:
merupakan kebutuhan dari berbagai kegiatan sosial maupun ekonomi. Tipe kegiatan sosial maupun ekonomi yang berbeda akan memiliki dampak kegiatan transportasi yang berbeda pula.

Argumentasi:
Kegiatan transportasi harian relatif menimbulkan pergerakan yang sifatnya berulang, misalnya terjadi pada para pekerja dan orang-orang yang menempuh pendidikan di sekolah atau kampus.

Di Kota Yogyakarta, kemacetan terjadi hampir setiap hari di titik-titik yang menjadi jalur pergerakan utama para pekerja kantoran menuju lokasi kerja, serta siswa dan mahasiswa yang menuju sekolah dan kampus.

Kemacetan yang berulang dalam jangka waktu yang lebih panjang, cenderung terjadi pada musim liburan dan menjelang hari raya. Pada tahap arus mudik dan arus balik, kemacetan parah akan terjadi di jalan-jalan arah luar kota, seperti Jalan Magelang, Jalan Solo, dan Jalan Wates.

Dalam rentang waktu tersebut, kemacetan juga dapat dirasakan di pusat kota sebagai tujuan wisata dan tempat menginap seperti Malioboro, Prawirotaman, serta jalan-jalan yang menuju objek wisata seperti Parangtritis.

Penegasan Ulang Pendapat Kemacetan:

yang dominan umumnya ditimbulkan oleh aktivitas masyarakat dalam lingkup internal. Upaya mendekatkan lokasi tempat tinggal dengan lokasi kegiatan merupakan satu di antara solusi yang dapat diterapkan. Jika tidak, maka kemacetan akan terus berulang dan akan memberikan dampak pada masyarakat itu sendiri.​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

P.B.Eksposisi

Jawaban bisa dipahami dalam pembahasan

PEMBAHASAN

Unsur kebahasaan atau kaidah kebahasaan teks eksposisi adalah ciri kebahasaan yang digunakan dalam struktur teks eksposisi.

1) Menggunakan pronomina

  • Pronomina adalah jenis kelas kata yang menggantikan kata benda atau frasa kata benda.

➡ Pronomina persona (Kata ganti orang). Misalnya: {pronomina persona tunggal: ia, dia, aku}, pronomina persona jamak: kami, hadirin, para}.

Contoh dari teks:

  • "..........misalnya terjadi pada para pekerja dan orang-orang......"

➡ Pronomina nonpersona (Kata ganti bukan orang) adalah kata ganti penunjuk. Misalnya: ini, itu, sini, sana.

Contoh dari teks:

  • "Dalam rentang waktu tersebut, kemacetan juga dapat dirasakan di pusat kota...."

2) Menggunakan kata leksikal (Nomina, Verba, Adjektiva, Adverbia)

➡ Nomina (Kata benda)

  • Nomina adalah jenis kata yang berkedudukan sebagai benda. Berdasarkan bentuk dan maknanya, nomina terbagi 2 jenis, yaitu nomina dasar (buku, kursi, tas, transportasi) dan nomina turunan (penjualan, kelemahan, penglihatan, pergerakan).

Contoh dari teks:

".......dampak kegiatan transportasi yang berbeda..."

"Kegiatan transportasi harian relatif menimbulkan pergerakan yang sifatnya berulang."

➡ Verba (Kata kerja)

  • Verba adalah jenis kata yang menyatakan tindakan, kondisi dan proses. Berdasarkan bentuknya, verba terbagi dalam 2 jenis, yaitu verba dasar (verba yang belum mengalami proses morfologis) dan verba turunan (verba yang sudah berubah akibat proses morfologis).

Contoh dari teks:

"Tipe kegiatan sosial maupun ekonomi yang berbeda akan memiliki dampak kegiatan..."

".....kemacetan juga dapat dirasakan di pusat kota..."

➡ Adjektiva (Kata sifat)

  • Adjektiva adalah kata yang menjabarkan sifat yang menjadi bagian dari orang, hewan, dan hal.

Contoh dari teks:

Kemacetan yang berulang dalam jangka waktu yang lebih panjang,

➡ Adverbia (Keterangan)

  • Adverbia adalah kata yang menyatakan keterangan tempat, waktu, suasana, cara.

Contoh dari teks:

"Kegiatan transportasi harian relatif menimbulkan pergerakan..."

3) Menggunakan konjungsi

  • Konjungsi adalah kata sambung yang menghubungkan unsur² kalimat.
  • Konjungsi temporal (setelah, kemudian).
  • Konjungsi aditif (dengan, dan, serta).
  • Konjungsi tujuan (agar, supaya).
  • Konjungsi persyaratan (bilamana, jika).
  • Konjungsi kausalitas (karena, sebab)
  • Konjungsi penegasan/penguatan (apalagi, bahkan)
  • Konjungsi pertentangan (tetapi, melainkan, namun)

Contoh dari teks:

"......maka kemacetan akan terus berulang dan akan memberikan dampak pada masyarakat itu sendiri."

4) Memuat fakta

Contoh dari teks:

"Di Kota Yogyakarta, kemacetan terjadi hampir setiap hari di titik-titik yang menjadi jalur pergerakan utama..."

5) Menyatakan & Menjelaskan Pendapat

Contoh dari teks:

"Tipe kegiatan sosial maupun ekonomi yang berbeda akan memiliki dampak kegiatan transportasi yang berbeda pula."

6) Penegasan Pendapat

Contoh dari teks:

"Upaya mendekatkan lokasi tempat tinggal dengan lokasi kegiatan merupakan satu di antara solusi yang dapat diterapkan"

-------

Pelajari lebih lanjut

Teks eksposisi

yomemimo.com/tugas/26167328

yomemimo.com/tugas/43636037

Morfologi B. Indonesia

yomemimo.com/tugas/37252850

Kalimat fakta vs kalimat opini

yomemimo.com/tugas/42829545

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh caesalpiniadew dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 02 Dec 21