SOAL ULANGAN TEMA 8 I. Berilah tanda silang (x) pada

Berikut ini adalah pertanyaan dari amelkakak09 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

SOAL ULANGAN TEMA 8I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

1. Berikut ini yang bukan keunggulan dari teknik membaca sekilas adalah ....
a. informasi yang didapat sedikit dan cepat hilang
b. menemukan secara cepat ide pokok dari suatu bacaan
c. menemukan sepenggal informasi khusus dalam paragraf
d. pemanfaatan waktu secepat-cepatnya karena pembaca kekurangan waktu

2. Bacalah paragraf berikut! Sampah plastik sangat berbahaya jika dibuang sembarangan. Sampah plastik tidak bisa membusuk. Hal ini berarti sampah plastik tidak dapat didaur ulang oleh alam. Jika terbawa oleh air sungai akan mengganggu ekosistem. Banyak makhluk hidup yang mati karena menelan sampah plastik. Pokok pikiran dari bacaan di atas adalah ....
a. membuang sampah sembarangan
b. dampak membuang sampah sembarangan
c. dampak membuang sampah plastik secara sembarangan
d. sampah plastik tidak dapat didaur ulang oleh alam

3. Membaca memindai dilakukan untuk menemukan dan memperoleh informasi tertentu dari sebuah bacaan dengan membaca secara ....
a. cepat
b. keras
c. nyaring
d. lambat

4. Hal yang harus diperhatikan dalam membuat kesimpulan adalah ....
a. bahasa dan intonasi
b. bahasa dan pilihan kata
c. tema dan pilihan kata
d. amanat dan bahasa

5. Kata tanya yang tepat untuk menanyakan keadaan atau kejelasan tentang sesuatu hal, cara atau proses pengerjaan sesuatu adalah ....
a. di mana
b. apa
c. siapa
d. bagaimana

Teks untuk soal nomor 6-8
Limbah Rumah Tangga Limbah rumah tangga umumnya berupa sampah organik dan sampai anorganik serta detergen. Sampah organik adalah sampah yang dapat diuraikan atau dibusukkan oleh bakteri. Contohnya sisa-sisa sayuran dan buah-buahan. Sedangkan sampah anorganik adalah sampah yang tidak dapat diuraikan oleh bakteri. Contoh sampah anorganik adalah plastik, kaca, kain, logam, karet, dan kulit sintetik. Sampah ini tidak dapat diuraikan oleh bakteri. Detergen merupakan limbah pemukiman yang paling potensial mencemari air. Pada saat ini, hampir semua rumah tangga menggunakan detergen, padahal limbah detergen sangat sukar diuraikan oleh bakteri.

6. Berikut ini yang termasuk sampah organik adalah ....
a. karet
b. sisa sayuran
c. logam
d. plastik

7. Berdasarkan teks di atas, limbah yang paling potensial mencemari air adalah ....
a. sampah organik
b. sampah anorganik
c. sisa makanan
d. detergen

8. Perhatikan gambar berikut! Gambar di atas merupakan sampah ....
a. logam
b. anorganik
c. organik
d. karet
Teks untuk soal nomor 9 dan 10.
Kebakaran Hutan Terjadinya kebakaran hutan bisa jadi disebabkan karena faktor cuaca dan kesengajaan manusia yang ingin membuka lahan dengan cara cepat. Dampak pencemaran udara yang diberikan sangat signifikan. Tidak hanya buruk bagi kesehatan, tapi juga dapat menyebabkan keracunan dalam tempo cepat. Jika kadar polutan sangat tinggi, jalan keluar terbaik adalah dengan mengungsikan warga terdampak.

9. Kebakaran hutan dapat menyebabkan ....
a. berkurangnya sumber air
b. polusi udara
c. tanah longsor
d. banjir

10. Kebakaran hutan disebabkan karena ....
a. faktor cuaca
b. kesengajaan manusia
c. musim kemarau panjang
d. faktor cuaca dan kesengajaan manusia

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

  1. A
  2. C
  3. A
  4. A
  5. D
  6. B
  7. D
  8. maaf gambarnya gk ada kak
  9. B
  10. D

Penjelasan:

Smoga membantu ya

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nisyn8713 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 25 May 22