Bacalah cerita berikut dengan saksama! Temukanlah peribahasa di dalam cerita

Berikut ini adalah pertanyaan dari darrenkienta pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Bacalah cerita berikut dengan saksama! Temukanlah peribahasa di dalam cerita dan jelaskan artinya!Rambut Baru Ruth
Ruth tertegun. Bu Mia menggandeng seorang gadis kecil berambut pendek masuk ke dalam kelas.
“Anak-anak, ini teman baru kalian. Namanya Abigail. Mulai hari ini dia akan bersekolah di sini,” kata Bu Mia.
Abigail duduk di depan Ruth. Saat pelajaran dimulai, Ruth tidak bisa melepaskan pandangannya dari Abigail. Ruth sangat menyukai potongan rambut Abigail. Baru kali ini Ruth melihat anak perempuan berambut sependek itu. Menurut Ruth, potongan rambut seperti itu membuat wajah Abigail tampak segar, cerah, dan ceria.
Ruth lalu memegang rambutnya yang panjang. “Ah, kuno sekali rambutku ini!” pikirnya.
“Ibu, aku ingin rambutku sependek rambut Abigail,” pinta Ruth kepada ibunya. Ibu memandang wajah Ruth dengan saksama.
“Pipimu bundar seperti bulan. Jika rambutmu pendek, pipimu akan terlihat semakin bundar. Selain itu, kau tak akan bisa mengenakan pita-pitamu lagi. Sebaiknya, pikirkan lagi keinginanmu itu,” nasihat Ibu.
Ruth merengut. Dia mulai merajuk dan memaksa ibunya mengantarnya ke salon saat itu juga.
“Pokoknya aku mau rambutku seperti rambut Abigail!” Ruth bersikeras.
Akhirnya keinginan Ruth terkabul. Tidak seperti yang dia bayangkan, rambut pendek seperti itu sama sekali tidak cocok untuknya.
“Kenapa jadi begini? Keningku terlihat lebar, pipiku ... oh ... kelihatan gembul sekali!” teriak Ruth sambil menutup wajahnya.
Ternyata potongan rambut Abigail tidak cocok untuk Ruth. Ruth menyesal telah bersikeras memotong rambutnya.
Dia memohon pada Ibu, “Apakah ada cara untuk memanjangkan rambutku lagi?”
Ibu menggeleng. “Nasi sudah menjadi bubur. Semuanya sudah terlanjur. Kau harus menunggu untuk kembali memiliki rambut panjang.”
Ruth menangis mendengar perkataan Ibu.

Jawaban
Peribahasa yang ditemukan dan artinya:

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

jawaban:

nasi sudah menjadi bubur,artinya kita harus mengetahui konsekuensi yang kita dapat dari kegiatan/kemauan yang kita jalani.jangan menyesal atas kemauan yang kita jalani.

Penjelasan:

mapel:bahasa Indonesia

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sasha837 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 05 May 22