Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 1 dan 2!

Berikut ini adalah pertanyaan dari parsa58 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 1 dan 2!Perjuangan Bung Tomo turut membakar semangat pemuda Indonesia untuk berjuang. Oleh karena itu, Bung Tomo pantas mendapatkan julukan pahlawan nasional. Untuk mengenang jasa Bung Tomo, ada beberapa barang milik Bung Tomo yang disimpan di Tugu Pahlawan Surabaya.

1. Apa tema dari teks di atas?

2. Apa informasi yang kamu dapatkan dari teks tersebut?

3. Bacalah teks berikut!
Vietnam adalah sebuah negara yang terletak di Asia Tenggara, tepatnya di kawasan semenanjung indochina. Negara yang memiliki nama lengkap Republik Sosialis Vietnam ini merupakan negara komunis yang hanya mengakui satu partai, yaitu Partai Komunis Vietnam (Communist Party of Vietnam atau disingkat dengan CPV). Kepala negara Republik Sosialis Vietnam adalah presiden yang juga merupakan panglima tertinggi militer, sedangkan kepala pemerintahannya adalah seorang perdana menteri yang ditunjuk oleh presiden atas persetujuan Majelis Nasional Vietnam.
Apa informasi pokok yang terdapat dalam paragraf tersebut?

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 4 dan 5!
Penghematan energi adalah salah satu bentuk kepedulian masyarakat terhadap lingkungan. Penghematan energi tersebut dapat berupa menghemat penggunaan listrik dan air. Penghematan tersebut dapat dilakukan dengan melakukan kebiasaan-kebiasaan, seperti mematikan televisi ketika tidak ditonton, mematikan keran air saat sudah tidak digunakan, dan tidak menyalakan lampu pada siang hari.

4. Apa judul yang sesuai untuk teks tersebut?

5. Sebutkan informasi pokok dalam teks tersebut?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1.) Tema dari teks di atas adalah pahlawan nasional Bung Tomo

2.) Informasi yang dapat diperoleh dari teks tersebut adalah bahwa Bung Tomo pantas mendapatkan julukan pahlawan nasional dan beberapa barang miliknya disimpan di Tugu Pahlawan Surabaya.

3.) Informasi pokok dari paragraf tersebut adalah tentang Vietnam sebagai negara komunis yang hanya mengakui satu partai yaitu Partai Komunis Vietnam (CPV) dan struktur pemerintahannya yang dipimpin oleh seorang presiden sebagai kepala negara dan panglima tertinggi militer, serta perdana menteri yang ditunjuk oleh presiden atas persetujuan Majelis Nasional Vietnam.

4.) Judul yang sesuai untuk teks tersebut adalah "Penghematan Energi untuk Kepedulian Lingkungan".

5.) Informasi pokok dalam teks tersebut adalah tentang cara-cara penghematan energi yang dapat dilakukan oleh masyarakat, seperti mematikan televisi ketika tidak digunakan, mematikan keran air saat tidak digunakan, dan tidak menyalakan lampu pada siang hari.

Penjelasan:

semoga membantu bg

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh YancanDesu dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 19 Jun 23