Bacalah teks cerita berikut ini untuk menjawab soal nomor 33,

Berikut ini adalah pertanyaan dari comelbilla1 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Bacalah teks cerita berikut ini untuk menjawab soal nomor 33, 34, 35! Ratih duduk termenung. Di hadapannya duduk Ihsan dan Ali. "Kamu yang menyimpan uangnya. Masa kamu tidak tahu uang itu hilang?" tanya Ihsan. Ratih, Ihsan, dan Ali masih di kelas walau sekolah sudah bubar sejak beberapa jam lalu. Ketiganya sedang membahas uang patungan membeli hadiah perpisahan untuk wali kelas mereka yang akan pindah sekolah. Sebenarnya, beberapa hari lalu Ali sangat memerlukan uang untuk membeli buku. la terpaksa menggunakan uang patungan terlebih dahulu la akan memberi tahu Ratih dan Ihsan ketika uangnya sudah diganti. Akan tetapi, mereka harus membeli kado hari ini karena kepindahan wali kelas mereka dipercepat "Ihsan, jangan menuduh Ali dulu. Kita belum mendengar penjelasan Ali kenapa uangnya tidak ada," akhirnya Ratih bicara. Ali terdiam. Ia memutuskan sebaiknya mengatakan yang sebenarnya. "Maaf teman-teman, aku memang menggunakan uang itu. Aku hanya ingin meminjam uang tersebut untuk membeli buku. Aku berencana mengembalikannya besok, tetapi ternyata perpisahan wali kelas dipercepat. Jadi, aku belum sempat mengembalikan uang tersebut," kata Ali dengan perasaan bersalah. Ihsan yang tadinya marah menjadi tidak enak karena langsung menuduh Ali. Mereka pun menyelesaikan masalah tersebut dengan kepala dingin. Ali dan Ihsan saling meminta maaf. Ratih pun lega Ali menceritakan hal yang sebenarnya. 33. Tuliskan 3 (tiga) tokoh dalam cuplikan cerita di atas! 34. Tuliskan 3 (tiga) pengalaman yang didapat tokoh-tokoh pada cerita di atas! 35. Tuliskan 2 (dua) pesan yang terkandung dalam cerita di atas! ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

33. Tokoh-tokoh dalam cuplikan cerita di atas adalah Ratih, Ihsan, dan Ali.

34. Pengalaman yang didapat tokoh-tokoh pada cerita di atas antara lain:

  • Ratih mengalami kebingungan dan kekecewaan karena uang patungan untuk membeli hadiah perpisahan wali kelas hilang.
  • Ihsan mengalami kecemasan dan kemarahan karena ia menuduh Ali sebagai pelaku kehilangan uang patungan.
  • Ali mengalami perasaan bersalah karena telah menggunakan uang patungan tanpa memberitahu teman-temannya dan belum sempat mengembalikannya.

35. Pesan yang terkandung dalam cerita di atas antara lain:

  • Kita sebaiknya tidak terburu-buru menuduh seseorang tanpa mendengarkan penjelasannya terlebih dahulu.
  • Sebaiknya kita berbicara secara terbuka dan jujur mengenai masalah yang ada untuk menyelesaikannya dengan kepala dingin.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Dendrocygnaz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 06 Jul 23